Teheran (ANTARA Kalbar/IRNA-0ANA) - Wakil Menteri Luar Negeri  Bidang Administrasi Iran dalam pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Ukraina Kostyantyn Gryshchenko menyampaikan surat undangan Presiden Ahmadinejad untuk Presiden Viktor Yanukovych guna menghadiri KTT Gerakan Non Blok  di Teheran pada  September.

Menurut laporan bagian media Kementerian Luar Negeri  pada Sabtu, Behrouz Kamalvandi dalam pertemuan dengan timpalannya dari  Ukraina di Kiev membahas dan saling tukar pandangan mengenai  cara-cara untuk memperluas hubungan dan mengaktifkan hubungan perdagangan dan ekonomi.

Kamalvandi menguraikan tentang kemajuan ekonomi Iran  selama 30 tahun terakhir dan mengatakan bahwa kemajuan tersebut bisa menjadi kesempatan baru bagi kepentingan bersama kedua negara.

Dia juga bertemu dengan  wakil menteri luar negeri Ukraina urusan Timur Tengah dan negara-negara Afrika.

(H-AK)

Pewarta:

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2012