London (ANTARA Kalbar) -  Artis  serba bisa  Dorce Gamalama  mengebrak Paris dalam acara "Dorce in Paris"  yang  dihadiri  sekitar 350 tamu undangan, terdiri atas pejabat dan staf KBRI Paris dan KWRI Unesco, warga masyarakat Indonesia dan anggota Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI).

Pergelaran musik Indonesia  yang bertajuk "Dorce in Paris,"  di Palace Elysées Paris, Perancis, Jumat malam digelar  KBRI Paris bekerjasama dengan KWRI UNESCO Paris merupakan bagian dari program pengenalan musik Indonesia kepada khalayak masyarakat Perancis sekaligus  program pembinaan masyarakat Indonesia di Perancis.

Minister Counsellor KBRI Paris, Arifi Saiman kepada ANTARA London, Minggu mengatakan, pada penampilan perdananya di Paris, Dorce Gamalama mampu membawakan dirinya sebagai seorang entertainer sejati.

Kepiawaian dalam membawakan lagu-lagu pilihannya yang acap kali diselingi dengan canda-gurau dengan para tamu undangan mampu menciptakan nuansa suasana hiburan tersendiri, khususnya bagi warga masyarakat Indonesia di Perancis yang sudah lama merindukan kehadiran hiburan musik semacam ini.

Dorce Gamalama juga memanfaatkan momentum pertunjukannya di Paris untuk membangunkan kembali kesadaran dan kecintaan kembali warga masyarakat Indonesia terhadap negeri leluhur mereka Indonesia melalui lagu-lagu bernuansakan kebangsaan seperti lagu Indonesia Pusaha, Tanah Airku Indonesia, dan Gebyar-Gebyar karya mendiang Gombloh.

Selain menampilkan artis ibukota Dorce Gamalama sebagai bintang tamu, acara pentas musik Indonesia ini juga dimeriahkan oleh penampilan kelompok musik asal Italia Mega & Mauro yang hadir dengan lagu-lagu pop Indonesia dan lagu-lagu daerah.

Menurut Arifi Saiman,  panitia penyelenggara juga menampilkan seniman lokal Wulan yang membawakan lagu-lagu dangdut pada awal pementasan.

Di tengah-tengah pertunjukan, Dorce pun membagi-bagikan hadiah buku The Story of Dorce: Aku adalah Aku dan VCD/DVD lagu-lagu Dorce kepada para peserta Lomba Joget. Selain itu, Dorce juga membagi-bagikan VCD dan DVD lagu-lagu Dorce kepada para pengunjung.

(ZG)

Pewarta:

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2012