Pontianak (Antara Kalbar) - Wali Kota Singkawang Awang Ishak mengajak organisasi pemuda dan mahasiswa di daerahnya untuk ikut mendukung dan membangun daerahnya.

"Selain kritis, pemuda dan mahasiswa juga perlu mendukung pembangunan, termasuk di Kota Singkawang," kata Awang Ishak ketika dihubungi Antara dari Pontianak, Senin.

Menurut dia, kritik yang disampaikan juga sifatnya membangun dan memberi solusi dengan cara yang tepat pula.

Pemerintah, lanjut dia, mendukung kegiatan pemuda dan mahasiswa karena mereka adalah aset bangsa.

Salah satu yang dilakukan, ujar Awang Ishak, dengan menghadiri pelantikan kepengurusan organisasi pemuda dan mahasiswa.

Ia sendiri pada Sabtu (22/2), menghadiri pelantikan pengurus Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Singkawang.

Dalam kesempatan itu, ia berpesan kepada aktivis/pegiat PMII untuk menyiapkan kader pemimpin.

Baginya, pemimpin itu bukan penguasa, melainkan pesuruh atau pelayan yang dipilih dan diberi amanah untuk mengurus.

"Bercita-citalah, karena cita-cita itu doa," ujar Awang.

Sementara itu, Andy Tamsi dari Pengurus Besar PMII mengatakan PMII harus memunculkan karakter kepengurusan tersendiri.

"Kader PMII Kota Singkawang yang dipimpin Sahroni harus mengelola organisasi ini dengan baik secara berkarakter," katanya.

Pewarta: Teguh Imam Wibowo

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014