Ngabang (Antara Kalbar) - Sebanyak 40 Calon Jemaah Haji (CJH) Kabupaten Landak mengikuti bimbingan manasik haji yang digelar pada Selasa (26/8) hingga Jumat (29/8) di aula Kantor Kementerian Agama Landak. Manasik haji massal ini dibuka Sekretaris Daerah Landak, Ludis.

Sekda Ludis  mengatakan, kegiatan manasik haji ini memang sudah dilaksanakan secara umum dan menjadi kewajiban untuk dilaksanakan.

"Kami percaya manasik haji ini memiliki makna yang dalam untuk persiapan perjalanan ibadah haji. Kita memiliki harapan bersama agar manasik ini dapat berjalan lancar tanpa ada hambatan," harap Ludis.

Ludis meminta kepada para JCH Landak supaya dalam pelaksanaan ibadah haji nanti, bisa mengikuti dan mematuhi tata cara saat pelaksanaan ibadah haji. "Kamipun mohon maaf karena Pemkab Landak belum begitu optimal dalam pelaksanaan ibadah haji. Tapi yang jelas kegiata keagamaan merupakan peningkatan kualitas SDM," katanya.

Kepala Kantor Kemenag Landak, Hj. Isriyah mengatakan, pihaknya sudah melakukan manasik haji dari tingkat kecamatan. "Sekarang para JCH Landak ini mengikuti manasik haji gabungan," ucapnya.

Dijelaskan Isriyah, JCH Landak sendiri masuk dalam Kloter nusantara. "Kloter ini merupakan Kloter terakhir yang diberangkatkan dari Batam. Sayapun berharap pelepasan JCH Landak ini bisa dilepas bupati," harapnya.

Keberangkatan para JCH asal Landak ini akan dilepas dari Ngabang menuju Pontianak pada 13 September mendatang.

"Sedangkan kepulangannya dari Tanah Suci menuji Batam pada 24 Oktober mendatang. Pada 25 Oktober JCH Landak ini akan dipulangkan menuju Pontianak dan langsung ke Landak. JCH Landak sendiri bergabung dalam Kloter 15 dengan 2 rombongan dan 4 regu," jelas Seksi Penyelenggara Haji Kantor Kemenag Landak, Taufiqqurohman.

Manasik haji massal ini diikuti 40 JCH Landak ditambah satu orang Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) Kalbar. Bertindak selaku narasumber manasik, Kepala Kantor Kemenag Landak beserta unsur terkait, Kepala Kemenag Kota Singkawang, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Ngabang dan Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Landak.

Pewarta: Kundori

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014