Sekadau (Antara Kalbar) - Bursa pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sekadau semakin ramai dibicarakan, bersamaan dengan munculnya nama-nama calon kandidat yang akan bertarung dalam gawai lima tahunan itu.

etelah sebelumnya sejumlah nama-nama kondang seperti Rupinus, Simson, Aloysius, Paulus Florus, Jeffray Raja Tugam, Aron, Mulyadi H Yamin serta Martinus Sudarno disebut-sebut bakal tampil, kini sederet tokoh turut dikabarkan akan meramaikan bursa Pilkada.

“Tulis saja beritanya, saya tunggu ya (beritanya),” ujar Muhammad ketika ditemui di gedung DPRD Sekadau (1/9), saat ditanya soal kabar pencalonannya. Mangas sapaan akrabnya mengaku siap-siap saja.

Mangas juga tokoh yang tak asing, dan Mangas merupakan anggota DPRD Sekadau selama tiga periode yakni 2004-2009, 2009-2014, dan 2014-2019. Mangas juga pernah bertarung pada Pilkada 2010 sebagai calon wakil bupati berpasangan dengan Stefanus Masiun.

Sementara itu sosok Albertus Pinus juga tak kalah populer. Ia merupakan anggota DPRD Sekadau tiga periode. Politisi PDI Perjuangan yang digadang-gadang sebagai kandidat ketua DPRD Sekadau periode 2014-2019. Saat ini Pinus juga menjabat sebagai ketua PSSI Kabupaten Sekadau.

“Kalau partai mempercayakan saya untuk maju, saya siap-siap saja,” kata Albertus Pinus.

Sejauh ini yang terdeteksi di lapangan seperti nama-nama baru itu diantaranya Subandrio, Wilbertus Willy, Albertus Pinus, Agus Harahap, Muhammad (Mangas), Mulyadi Alip, hingga Kepala Dinas Perindag Provinsi Kalbar, Robertus Isdius.


Namun mencuat juga nama Subandrio YANGmenjadi pembiacaraan, lantaran sosok yang tidak asing di Kabupaten Sekadau, mulai dikenal lewat sepak terjangnya selama sepuluh tahun menjadi Ketua KPU Sekadau mulai 2003-2008 dan 2008-2013.

Selama memimpin KPU, Subandrio dinilai telah berhasil melaksanakan tujuh kali Pemilu. Saat ini Subandrio kembali mencatatkan namanya sebagai anggota DPRD Sekadau terpilih periode 2014-2019, dan tidak tanggung-tanggung, ia juga berhasil menyabet perolehan suara terbanyak dalam Pilleg 2014 Kabupaten Sekadau.

Sementara Wilbertus Willy merupakan nama yang tak asing lagi bagi masyarakat Sekadau. Willy merupakan mantan anggota DPRD Sekadau periode 2004-2009. Ia kini juga menjabat ketua harian DAD Kabupaten Sekadau dan menjabat ketua DPC Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Sekadau.

Willy juga pernah bertarung pada Pilkada Kabupaten Sekadau tahun 2010 sebagai calon wakil bupati berpasangan dengan Pensong. Hanya saja, saat itu Willy tak berhasil keluar sebagai pemenang bersama pasangannya.

Sementara Agus Harahap sendiri dikenal sebagai salah satu tokoh pesisir. Ia sejak lama bergabung dalam oganisasi Forum Komunikasi Putra-putri Purnawirawan TNI dan Polri (FKPPI). Agus sampai saat ini lebih banyak berkutat sebagai pengusaha di bidang perkebunan. Ia juga ikut mencalonkan diri pada Pilleg 2014 melalui partai Nasdem namun tidak terpilih.

Nama lama di legislatif juga muncul seperti Mulyadi Alip, dan Alip sendiri tercatat duduk sebagai anggota DPRD Sekadau periode 2009-2014 dan terpilih kembali pada periode 2014-2019. Saat ini Alip bergabung bersama partai Gerindra. Ia dikenal sebagai seorang pengusaha sukses di Kabupaten Sekadau. Alip disebut-sebut memiliki kekuatan finansial yang diyakini memantapkan jalannya menuju kursi Sekadau 1.

Nama terakhir, yakni Robertus Isdius, memang belum begitu dikenal luas oleh masyarakat Kabupaten Sekadau. Meski malang melintang berkarir di dunia birokrasi di lingkungan Pemprov Kalbar, Isdius merupakan putra daerah Kabupaten Sekadau. Ia berasal dari Perongkan, Kecamatan Sekadau Hulu. Isdius pernah menjabat sebagai pimpinan di beberapa SKPD di Pemprov Kalbar seperti Karo Dukcapil, Kepala BKD, dan kini menjabat Kepala Disperindag. Ia juga disebut-sebut masuk dalam radar PDI Perjuangan meski sampai saat ini partai besutan Megawati Soekarno Putri itu belum mengeluarkan pernyataan apapun tentang Pilkada Sekadau 2015.

Munculnya nama-nama tokoh yang diisukan akan tampil dalam Pilbup semakin memperpanjang daftar referensi masyarakat Kabupaten Sekadau akan bakal calon pemimpin mereka. Meski tahapan Pilkada masih cukup lama, namun setidaknya masyarakat sudah memiliki gambaran tentang Pilkada 2015 mendatang. Diyakini, rentetan daftar tokoh yang berkeinginan maju pada Pilkada, dipastikan akan terus bermunculan seiring waktu.

Pewarta: Arkadius Gansi

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014