Bengkayang (Antara Kalbar) - Ketua DPD Partai Demokrat Kalimantan Barat Suryadman Gidot memastikan diri untuk kembali maju dalam pemilihan kepala daerah Kabupaten Bengkayang periode 2015-20120.
    "Saya siap, dan saya harus maju, target saya menjadi Bupati kembali," kata Suryadman Gidot.
    Namun ia masih melihat dan mempelajari aturan yang akan digunakan seiring disyahkannya Perppu No.1 Tahun 2014 tentang perubahan atas UU No.22 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Walikota, serta Perppu No.2 Tahun 2014 tentang perubahan atas UU No.23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah,
    Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bengkayang Yosua Sugara menambahkan, saat ini pihaknya tidak akan mencari figur lain. "Saat ini figur Suryadman Gidot masih unggulan," kata Yosua.
  Mengenai aturan mana yang akan digunakan, pada dasarnya secara partai dan pribadi, Demokrat dan Suryadman Gidot telah mulai mempersiapkan segala persyaratan yang akan diminta.
    "Syarat-syarat sudah siap, cuma memang kita masih mempelajari aturan yang akan digunakan pada Pilkada mendatang," jelasnya.
    KPU Provinsi Kalbar beberapa waktu lalu telah mensosialisasikan rencana keputusan KPU terkait perubahan tersebut.
    Di Kalbar, selain Bengkayang, ada lima daerah lain yang juga akan menggelar pilkada. Yakni Kabupaten Sekadau, Sintang, Melawi, Kapuas Hulu dan Ketapang,

Pewarta: M Acong Zaenal

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015