Pontianak (Antara Kalbar) - PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat (Bank Kalbar) menggelar kegiatan khitanan massal yang melibatkan 150 anak dari keluarga tidak mampu yang dipusatkan di Aula Kantor Camat Pontianak Barat sebagai bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-51 bank daerah terbesar di Kalbar itu.
   
Direktur Utama Bank Kalbar Sudirman HMY menyampaikan rangkaian kegiatan HUT ke-51 secara internal sudah dimulai sejak awal Maret 2015. "Ada pertandingan remi box, futsal, dan acara dibuka resmi di GOR Pangsuma, 29 Maret lalu," ujarnya.
   
Ia mengingatkan kepada anak-anak yang hendak disunat dan para orangtua mereka untuk mengikuti anjuran tim medis. "Kalau ada masalah, hubungi puskesmas terdekat. Alhamdulillah, kami sudah puluhan kali adakan khitanan massal, tidak ada masalah. Anak-anak jangan takut, sunat tidak sakit, seperti kena gigit 'kerengge' saja," kata Sudirman HMY.
   
Sudirman menekankan, khitanan massal digelar Bank Kalbar, bank milik masyarakat Kalbar, karena pemegang sahamnya pemerintah provinsi dan kabupaten/kota se-Kalbar. "Mudah-mudahan Bank Kalbar bisa berikan pelayanan pada seluruh masyarakat Kalbar. Terima kasih kepada Pak Camat yang sudah sedikan fasilitas aula ini," ujarnya.
   
Camat Pontianak Barat Ismail Abdurrahman menuturkan, kegiatan ini tiap tahun dilakukan. "Kami di Kecamatan Pontianak Barat sudah biasa kerja sama semacam ini, jadi sudah punya data base penduduk kurang mampu. Khitanan massal ini untuk anak-anak se-Kota Pontianak, hanya peserta dari Pontianak Barat paling banyak, sekitar 80 anak," ujar Ismail Abdurrahman.
   
a berharap, melalui kegiatan tersebut, keluarga yang belum mampu mengkhitankan anaknya bisa terbantu. "Ini juga bagian dari pendidikan karakter, khitanan ini untuk jaga kebersihan. Dengan ini, anak-anak jadi lebih bersih, fisiknya sehat. Mudah-mudahan ini bagian dari pendidikan membiasakan mereka hidup bersih dan sehat," katanya.
   
Ketua Panitia HUT ke-51 Bank Kalbar, Dedi Supriadi menambahkan, pada Sabtu, 4 April, pihaknya menggelar lomba cerdas cermat, lomba adzan, dan lomba menghitung uang. Pada 25 April, bakal digelar acara puncak yang dirangkaikan dengan Turnamen Golf. “Tahun ini Turnamen Golf diikuti sekitar 200 peserta. Kami juga melakukan anjangsana ke sembilan panti asuhan. 

Selain itu, kami akan gelar Festival Drum Band bersama Pontianak Post. Serta, baksos kebersihan Pasar Flamboyan, sekaligus pembukaan Kantor Kas di sana,” jelas Kepala Divisi Corporate Secretary Bank Kalbar ini. Khitanan massal di Aula Kantor Camat Pontianak Barat itu sendiri sudah digelar pada Jumat pekan lalu.

Pewarta:

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015