Sukadana (Antara Kalbar) - Wakil Ketua DPRD Kayong Utara, Tajudin berjanji akan melihat langsung ke Pulau Maya terkait adanya kabar tentang jalan senilai Rp6 miliar yang sudah banyak kerusakan.

Tajudin yang juga legislator asal Pulau Maya saat dihubungi di Pontianak, Jumat, mengatakan, bahwa dirinya saat ini juga telah mendapat keluhan dari masyarakat terkait adanya kerusakan di beberapa lokasi jalan yang usai dibangun pada tahun 2015 tersebut.

"Saya baru mendengar keluhan, tapi saya belum melihat langsung," katanya.

Dikatakannya, Informasi yang masuk kepadanya tersebut akan dilihatnya langsung seberapa parah dan apa penyebabnya, "Saya masih di Pontianak, sepulang dinas saya akan jadwalkan ke Pulau Maya," tegas Tajudin.

Lebih dari itu, Tajudin juga menyampaikan, jika memang ada ruas jalan yang mengalami kerusakan, saat ini masih menjadi tanggungjawab pihak ketiga, karena masih dalam masa perawatan.

"Masyarakat juga ikut mengawasi, agar kualitas pembangunan menjadi lebih baik," harapnya.

Pewarta: Abdul Khoir

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016