Kapuas Hulu (Antara Kalbar) - Bupati Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Abang Muhammad Nasir meminta Pemerintah Pusat memperhatikan pembangunan bidang pendidikan dan kesehatan di daerah itu.

"Kami di daerah sulit berbuat, sebab ini juga terbentur dengan regulasi Pusat, terutama untuk pengangkatan tenaga medis dan tenaga pendidikan," kata Nasir di Kapuas Hulu, Jumat.

Dijelaskan Nasir, persoalan serius yang dihadapi Kapuas Hulu saat ini adalah kekurangan guru dan tenaga medis, apalagi dengan kondisi wilayah Kapuas Hulu yang cukup luas.

Ia mengungkapkan, selama ini Pemda sudah melakukan berbagai upaya memperjuangkan jumlah formasi penerimaan CPNS khusus bidang pendidikan dan kesehatan.

"Kami sudah mengusulkan ke Pemerintah Pusat agar ada perlakuan khusus untuk Kapuas Hulu yang merupakan kabupaten perbatasan, sebab kami sangat kekurangan tenaga medis dan tenaga pendidikan," ucap pria yang biasa disapa Bang Lay itu.

Menurut Lay, selain kekurangan tenaga pendidikan dan tenaga kesehatan, fasilitas pendukung dua sektor tersebut juga masih sangat minim, baik itu rumah dinas, sarana dan prasana, maupun fasilitas kesehatan.

Sebagai bupati, ia sangat berharap apa yang menjadi kebutuhan masyarakat Kapuas Hulu sebagai salah satu kabupaten perbatasan di Kalimantan Barat dapat perhatian serius Pemerintah Pusat.

"Kepada beberapa pejabat pusat yang datang ke Kapuas Hulu kami menitip beberapa sektor pembangunan yang perlu diperjuangkan dan diperhatikan, terutama bidang pendidikan dan kesehatan yang merupakan persoalan serius yang kami hadapi," kata Nasir.

(T.KR-TFT/S024)

Pewarta: Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016