Pontianak (Antara Kalbar) - Sebanyak 159 pejabat eselon III di lingkungan pemerintah Kabupaten Sambas mengikuti uji kompetensi yang dilakukan langsung Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI.

"Uji kompetensi dilakukan sebagai upaya untuk melakukan pemetaan dan kompetensi masing-masing pejabat struktural. Hasil pemetaan nanti akan mempermudah dan pengembangan karir ASN yang bersangkutan," ujar Kepala Bidang Pengembangan Pegawai (PP) BKD Sambas Apriyandi saat dihubungi di Sambas, Selasa.

Apriyandi menjelaskan dengan adanya momentum pembentukan SOPD baru berdasarkan PP nomor 18, sekaligus dapat menjadi pertimbangan bagi bupati sekaligus Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dalam menentukan pejabat yang akan menduduki jabatan struktural sesuai dengan kemampuan dan potensi yang ada.

"Uji kompetensi ini bukan mengarah pada penempatan pejabat, namun lebih mengarah pada kompetensi," ujarnya.

Apriyandi menjamin obyektivitas uji kompetensi yang dilakukan karena yang melakukan pengujian adalah lembaga pengembangan SDM dari Pontianak.

"Proses tes akan dilakukan pada 18 Oktober hingga 23 Oktober mendatang," kata dia.

Ia berharap lagi ke depan setelah ada pemetaan yang akurat dan kompetensi yang ada agar selaras dengan peningkatan kinerja Pemda Sambas yang lebih baik lagi ke depan.

(KR-DDI/N005)

Pewarta: Dedi

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016