Sambas (Antaranews Kalbar) - Musabaqoh Tilawah Qur`an (MTQ) Tingkat Kabupaten Sambas XXVIII mulai digelar di Kecamatan Semparok dari 26 - 31 Desember 2017.

Bupati Sambas, Atbah Romin Suhaili berharap melalui MTQ mampu meningkatkan pemahaman terhadap Alquran dan meningkatkan tali silaturahmi antara masyarakat Kabupaten Sambas.

"Saya berharap MTQ ini, mampu meningkatkan pemahaman terhadap Alquran dan bukan hanya bisa membaca Alquran. Tetapi lebih dari itu kita bisa merenungi lalu kita mengamalkan Alquran dalam kehidupan sehari-hari, dalam MTQ ini, bukan hanya ingin mendapatkan juara tapi kehadiran kita di sini adalah untuk menguatkan hubungan silaturahim diantara kita semua," ujarnya saat dihubungi di Sambas, Jumat.

Atbah mengatakan beruntunglah sebagai bagian dari anak bangsa yang mencintai dan suka membaca serta selalu akrab dengan Alquran.

"Rasulullah SAW mengatakan sebaik-baik kalian adalah orang yang belajar Alquran dan mengajarkan Alquran," jelas dia.

Terkait MTQ ia mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Kecamatan Semparuk yang telah mendukung penuh sehingga terselenggaranya MTQ tersebut.

"Kita bangga kepada masyarakat Semparuk yang telah menjadi tuan rumah dan telah menyiapkan rumah untuk ditempati oleh kontingen dari berbagai wilayah," papar dia.

Sementara itu, Ketua LPTQ Kabupaten Sambas Hasanusi mengatakan semua kecamatan di Kabupaten Sambas sudah pernah melaksanakan MTQ tingkat kabupaten. Hal itu membuktikan kesadaran dalam MTQ cukup tinggi

"Alhamdulillah peserta kafilah ini ditampung di rumah penduduk dengan sebanyak 50 buah rumah. selain itu, dukungan pengamanan yang diberikan pihak keamanan sangat maksimal untuk mensukseskan kegiatan ini," jelas dia.

(U.KR-DDI/T011)

Pewarta: Dedi

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017