Putuasibau (Antaranews Kalbar) - Jajaran Kepolisian di Polsek Badau menggelar razia cipta kondusif untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di daerah perbatasan Indonesia - Malaysia, di Kecamatan Badau, Kapuas Hulu Kalimantan Barat.

" Daerah perbatasan rentan tindak pidana dan penyeludupan barang - barang, sehingga pengawasan harus lebih ditingkatkan," kata Kapolsek Badau, AKP Tino saat dihubungi Antara, Kamis.

Menurut Tino, kegiatan razia yang dilaksanakan tidak hanya sebagai wujud pengawasan daerah perbatasan, namun juga untuk menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif di tengah - tengah masyarakat.

Di tempat terpisah, Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Handoyo menjelaskan sasaran razia yang dilaksanakan jajarannya tersebut di antaranya barang ilegal dan juga narkoba yang rawan masuk ke wilayah Indonesia melalui jalan - jalan tidak resmi.

" Yang tidak kalah pentingnya juga kepada pengendara kendaraan roda dua dan empat terkait tertib berlalu lintas," ucap Handoyo.

Terkait tertib lalu lintas, Handoyo mengimbau kepada masyarakat perbatasan untuk menaati aturan berlalu lintas termasuk menggunakan helm SNI serta selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara.

Dalam razia yang dilaksanakan oleh Polsek Badau itu tidak ditemukan pelanggaran tindak pidana.

razia dilaksanakan di sejumlah titik di Kecamatan Badau diantaranya di simpang Tugu Garuda Pos Pemeriksaan Lintas Batas (PLB), depan Polsek Badau dan di Desa Sebindang daerah setempat.
 

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018