Pontianak (Antaranews Kalbar) - Bupati Kayong Utara, Kalimantan Barat, Citra Duani, membawa langsung sejumlah wisatawan dan fotografer asing ke obyek wisata di Kepulauan Karimata, khususnya wilayah Pulau Pelapis dan sekitarnya, yang berada di luar Kawasan Cagar Alam Laut.

Kunjungan ke Pulau Pelapis tersebut dalam rangka untuk menggali potensi pariwisata di pulau yang kaya akan mutiara itu.

"Sengaja saya mengundang para `traveler` dan fotografer dunia, kehadiran mereka di sini untuk mempromosikan pariwisata Kayong Utara di kancah dunia. Saya perlu masukan dari komunitas `traveler` yang telah mengarungi dunia ini bagaimana mestinya membangun pariwisata yang diminati dunia," ujarnya saat dihubungi di Kayong Utara, Sabtu.

 Dalam kunjungan yang sekaligus memetakan potensi wisata yang ada rombongan ketika datang di lokasi langsung disambut masyarakat dengan antusias dan dihidangkan makanan tradisional Karimata yang kaya akan hasil laut.

"Suasana dekat dengan alam yang akan kami tawarkan kepada wisatawan untuk berkunjung Kayong Utara, dan suasana seperti ini lah yang mereka cari yang tidak didapatnya pada tempat-tempat yang pernah dikunjunginya," jelas dia.

Selanjutnya, untuk menarik wisatawan berkunjung ia akan memulai dari memperdayakan masyarakat desa wisata untuk menjaga kebersihan lingkungan.

Kemudian, di Pulau Pelapis akan di bangun "homestay" bernuansa natural menyatu dengan alam di pinggir pantai dan akan meninjau kembali transportasi angkutan wisatawan termasuk paket wisata yang ditawarkan oleh pemerintah daerah.

"Saya mengimbau kepada para kepala desa untuk menganggarkan dana kebersihan di masing-masing desa baik itu untuk dana petugas kebersihan maupun membiasakan masyarakat tidak membuang sampah sembarangan. Itu merupakan modal awal untuk menarik wisatawan karena bersih itu indah," ajaknya.
 

Pewarta: Dedi/Rizal/Humas KKU

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018