Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji berharap Kantor Berita Antara dapat menjadi sumber informasi yang akurat sehingga masyarakat dapat cerdas dalam memilih dan memilah informasi yang mencerahkan serta penuh optimisme bagi bangsa Indonesia.

Menurut Sutarmidji saat berkunjung ke Wisma Antara di Jakarta, Senin, media termasuk Kantor Berita Antara yang memiliki perwakilan di seluruh Indonesia dapat berperan dalam menyampaikan informasi yang mencerahkan.

"Masih banyak yang belum terberitakan dengan baik, dan pasti banyak di Indonesia," kata dia.

Wali Kota Pontianak dua periode itu tiba di Wisma Antara disambut oleh Direktur Keuangan, MSDM dan Umum Perum LKBN Antara Nina Kurnia Dewi dan Redpel 1 Antara, Budi Setiawanto.

Nina Kurnia Dewi mengaku bangga bahwa Gubernur Kalbar Sutarmidji menyempatkan waktu untuk hadir di Wisma Antara.

 "Semoga kerja sama yang sudah terjalin menjadi semakin lebih baik lagi, karena optimisme atas pembangunan harus semakin terpublikasi dengan baik," ujar Nina Kurnia.

Sutarmidji saat berkunjung juga sekaligus wawancara eksklusif bersama Antara TV selama satu jam.

 Sejumlah isu yang diangkat seperti desa mandiri, transparansi publik yang dibangun Pemprov Kalbar, penanganan kabut asap, serta pengembangan kawasan perbatasan ke depan.

Direktur Utama Perum LKBN Antara Meidyatama Suryodiningrat tampak ikut berdiskusi hangat dengan Gubernur Sutarmidji selama hampir 45 menit.

Pewarta: Teguh Imam Wibowo

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2019