Kecamatan Putussibau Selatan wilayah Kapuas Hulu Kalimantan Barat menargetkan menjadi pemenang pada Pekan olahraga dan seni (Porseni) tingkat kabupaten yang akan dilaksanakan Maret mendatang.

"Kita harus kerja keras agar Porseni tingkat kabupaten bisa menjadi juara satu, saya yakin para atlet anak - anak kita pelajar mampu meraihnya," kata Camat Putussibau Selatan, Rusli Kulya di Putussibau Selatan, Sabtu.

 Dikatakan Rusli, pelaksanaan Porseni Putussibau Selatan tingkat sekolah dasar dan sekolah menengah pertama yang dilaksanakan 27 - 31 Januari 2020 berjalan sukses dan menghasilkan bibit - bibit atlet yang nantinya akan bertanding pada Porseni tingkat kabupaten.

Menurut dia, atlet yang berhasil meraih juara pada Porseni tingkat kabupaten itu mesti terus dapat pembinaan dan pendampingan dari para guru yang membidangi sehingga dapat berprestasi baik tingkat kabupaten provinsi bahkan tingkat nasional.

"Tahun sebelumnya Putussibau Selatan hanya meraih juara empat, sehingga tahun ini kami targetkan juara satu," ucap Kulya.

Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Putussibau Selatan, Evi Saptinawati menyatakan mendukung Putussibau Selatan untuk meraih juara satu pada Porseni kabupaten.

Dikatakan Evi, mewakili guru di Putussibau Selatan pihaknya terus berupaya memberikan yang terbaik dalam mendidik, membimbing dan menggali potensi atlet ditingkat pelajaran.

"Kami sangat bangga atas prestasi anak - anak kita pada Porseni Putussibau Selatan, saya yakin atlet itu nantinya mampu membawa Putussibau Selatan menjadi pemenang di tingkat kabupaten," kata Evi.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kapuas Hulu, Petrus Kusnadi mengapresiasi pelaksanaan Porseni Putussibau Selatan, dengan harapan dapat menggali dan muncul atlet yang membanggakan.

"Porseni tingkat kabupaten akan kami laksanakan pada Maret mendatang dan itu sudah menjadi agenda tahunan," kata Kusnadi.

Disampaikan Kusnadi, selain Kecamatan Putussibau Selatan, kecamatan lainnya yang ada di Kapuas Hulu juga telah mempersiapkan diri menghadapi Porseni Kapuas Hulu.

Dia berpesan agar para atlet tidak merasa minder, namun bersaing secara sehat dalam mengukir prestasi yang dapat membawa nama baik Kapuas Hulu ditingkat provinsi dan nasional.

"Porseni itu ajang silaturahmi guru dan para siswa, yang lebih terpenting lagi agar siswa - siswi sehat jasmani dan rohani sehingga dengan baik dapat menerima ilmu di sekolah," kata Kusnadi.

Dalam pelaksanaan Porseni Kecamatan Putussibau Selatan untuk juara umum tingkat SD diraih oleh SDN 22 Kedamin Hulu, sedangkan juara umum tingkat SMP yaitu diraih oleh SMP 7 Putussibau.***3***

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020