Seorang pengusaha dari PT Berkat Badau Mandiri dan PT TribuanaTunggal Sakti di Kecamatan Badau, daerah perbatasan wilayah Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Henny Sudayat membantu ratusan paket sembako untuk warga di daerah tersebut terkait dampak wabah COVID - 19.

" Kami hadir untuk memberikan solusi bagi masyarakat, semoga masyarakat terbantu apalagi di tengah wabah COVID - 19," kata pengusaha di Badau, Henny Sudayat, dihubungi ANTARA, di Putussibau, Ibu Kota Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Senin.
 
Bantuan paket sembako dari pengusaha Kecamatan Badau, Henny Sudayat diserahkan secara simbolis yang diterima oleh Camat Badau untuk selanjutnya di salurkan kepada warga yang berhak menerimanya (Istimewa)


Disampaikan Sudayat, ada pun sembako yang di bagikan diantaranya beras 150 karung, mie instan 100 dus, masker 1.900 kotak, minyak goreng 120 bungkus serta
kain sarung 40 lembar.

Menurut dia, bantuan tersebut diserahkan secara simbolis kepada pihak Kecamatan Badau untuk selanjutnya akan diserahkan kepada warga yang membutuhkan.
 
Bantuan paket sembako dari pengusaha Kecamatan Badau, Henny Sudayat diserahkan secara simbolis yang diterima oleh Camat Badau untuk selanjutnya di salurkan kepada warga yang berhak menerimanya (Istimewa)



Sementara itu, Camat Badau, Adenan menyampaikan terima kasih kepada salah satu pengusaha yang ada di Badau, dengan harapan pengusaha yang lainnya melakukan hal serupa saling membantu di tengah wabah COVID - 19.

" Bantuan itu akan kami salurkan kepada warga yang membutuhkan terutama warga tidak mampu dan kepada masjid, anak yatim, pesantren dan pihak gereja," kata Adenan.

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020