Berkat kerja keras anggota Satgas TMMD Reguler ke-109 Kodim 1015/Spt saat ini mulai berdampak bagi masyarakat khususnya di Pulau Hanaut Kabupaten Kotawaringin Timur Kalimantan Timur. Saat ini melalui pelaksanaan program TMMD infrastruktur di Pulau Hanaut sudah  semakin membaik.

"Membangun daerah apa lagi daerah tertinggal itu merupakan salah satu tugas TNI. Dan, TNI ini yang merupakan benteng pertahanan negara dalam menjaga keamanan NKRI, tentu di didik baik mental maupun jiwanya untuk selalu menjalankan Sapta Marga sebagai seorang prajurit," kata Dansatgas TMMD Kodim 1015/Spt Letkol Czi Akhmad Safari di Sampit, Sabtu.

Dikatakanya pelaksanaan TMMD Reguler 109, saat ini sudah memasuki babak akhir dalam pengerjaannya. Dan hal tersebut merupakan salah satu bentuk nyata bahwa TNI melaksanakan pekerjaan tanpa batas. Karena, selain TNI sebagai benteng pertahanan, juga ikut serta dalam melaksanakan pemerataan pembangunan di segala bidang

“Sebagai seorang prajurit, tentunya kita harus siap di segala hal karena TNI bukan hanya harus berperang saja, namun juga tentu harus ikut serta dalam melaksanakan pemerataan pembangunan. Dengan pengerjaan program TMMD Reguler Ke-109 Kodim 1015/Sampit ini tentunya menurut saya adalah salah satu kerja nyata kami sebagai TNI yang ikut mengabdi kepada rakyat,” terangnya.

Dandim menambahkan, dalam pelaksanaannya anggota Satgas TMMD Kodim 1015/Spt termasuk anggota Polri, Instansi Pemkab Kotawaringin Timur terkait dan masyarakat yang terlibat tak pernah menghiraukan cuaca panas da. sebagainya.

"Karena dalam pelaksanaan itu, suasana kerja yang humoris yang diciptakan setiap anggota Satgas TMMD Reguler. Sehingga membuat masyarakat nyaman berada di antara kami," katanya.

Baca juga: Canda tawa akan segera berakhir di lokasi TMMD
Baca juga: Dandim tegaskan sasaran fisik TMMD di Kecamatan Pulau Hanaut segera rampung
Baca juga: Pembangunan Pos Terpadu TMMD kini masuk tahap pemasangan atap
 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020