Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Kalimantan Barat Lasarus mengatakan kebesaran PDIP terlahir dari sejumlah tokoh di Kapuas Hulu yang tidak boleh di lupakan oleh seluruh kader dan pengurus PDIP di Kalimantan Barat.

"Kita harus ingat sejarah PDIP besar lahir dari tokoh-tokoh pemimpin di Kapuas Hulu," kata Lasarus, saat peletakan batu pertama pembangunan Kantor DPC PDIP Kapuas Hulu, di Putussibau Utara ibu kota Kabupaten Kapuas Hulu, Sabtu.

Disampaikan Lasarus, sejumlah tokoh yang berperan membesarkan PDIP diantaranya yaitu Oevang Oeray, M Kapat, Palaunsoeka yang mengalir hingga saat ini.

Menurut dia, sejarah perjuangan tokoh-tokoh itu harus di kenangan dan mesti di buat galery di Kantor DPC PDIP Kapuas Hulu.

" Saya minta ada bangunan khusus untuk galery di DPC Kapuas Hulu untuk menghargai dan menghormati tokoh-tokoh yang berperan dalam membesarkan PDIP," kata Lasarus.

Lasarus juga menyampaikan peran penting Cornelis mantan Ketua DPD PDIP Kalbar yang selama 10 tahun berjuang membesarkan PDIP di Kalimantan Barat.

"Tidak bisa pungkiri selama 10 tahun pak Cornelis memimpin PDIP menjadi partai pemenang di Kalimantan Barat," 

Ia juga mengaku selama ini hubungannya dengan Cornelis sangat baik tidak ada persoalan.

" Saya selalu di bentur-benturkan dengan Cornelis, padahal hubungan kami sangat baik, saya tegaskan jangan ada pengurus atau kader PDIP yang mau coba-coba membenturkan kami," tegas Lasarus.

Dalam kesempatan itu, Lasarus juga mengingatkan kader dan pengurus DPC PDIP Kapuas Hulu harus tetap berjuang membesarkan partai.

" Semangat perjuangan tokoh-tokoh PDIP di Kapuas Hulu mengalir dan kita harus ingat sejarah, saya yakin di tangan anak-anak muda PDIP semakin besar," pesan Lasarus.

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021