Wali Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Edi Rusdi Kamtono mengapresiasi kepada jajaran Dinas Kesehatan di kota itu yang telah memberikan pelayanan dan mampu menekan serta mengendalikan pandemi COVID-19 di Pontianak.

"Betapa jajaran Dinkes Kota Pontianak sebagai pejuang-pejuang kesehatan telah berhasil mengendalikan COVID-19 dan memberikan pelayanan yang optimal pada masyarakat," kata Edi Rusdi Kamtono saat menghadiri perayaan Hari Kesehatan Nasional di Kantor Dinkes Kota Pontianak, Pontianak, Jumat.

Edi Kamtono juga mengatakan, bahkan tidak sedikit tenaga kesehatan yang terpapar COVID-19, bahkan ada yang meninggal dalam menangani kasus COVID-19.

"Oleh sebab itu, saya atas nama Pemerintah Kota Pontianak mengapresiasi aktivitas atau tugas jajaran tenaga kesehatan dalam memberikan pelayanan kesehatan pada masyarakat khususnya di Kota Pontianak," ujarnya.

Upaya Dinkes Kota Pontianak dan instansi terkait untuk mencapai target vaksinasi yang sekarang sudah mencapai 70,7 persen khususnya di Kota Pontianak juga diapresiasi oleh Pemkot Pontianak.

Edi juga berharap target vaksinasi COVID-19 diakhir tahun 2021 sebesar 80 persen bisa tercapai. Meskipun vaksinasi COVID-19 digalakkan dan diperluas, ia juga terus mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada dan tidak mengabaikan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.

Dia menambahkan perkembangan kasus pandemi COVID-19 di kota itu sejak dua bulan terakhir dalam kondisi landai dan terkendali.

"Hal itu bisa dibuktikan dengan kondisi di Rusunawa (tempat isolasi pasien COVID-19) yang tidak ada pasien sejak hampir dua bulan terakhir, rumah sakit juga demikian. Walaupun masih ada satu atau dua, tetapi masih bisa ditangani," kata Edi.

Namun berdasarkan instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) tentang penanggulangan pandemi COVID-19 dan pengawasannya, Kota Pontianak masih ditetapkan sebagai zona kuning atau PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) dan level 2.

Dalam kesempatan itu, untuk memperingati Hari Kesehatan Nasional hari ini, jajaran Pemkot memperingatinya di halaman Kota Dinkes Kota Pontianak.

"Di momen Hari Kesehatan Nasional ini kita gelar beberapa kegiatan dalam rangka memberikan semangat kepada tenaga-tenaga kesehatan Kota Pontianak setelah kita menghadapi masa pandemi COVID-19 dalam dua tahun terakhir ini," katanya.

Pewarta: Andilala dan Rian

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021