Ketua Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) Cabang Kalbar Purwanti Munawir bersama anggota dan tim kembali menyerahkan bantuan bagi masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Sintan dan Melawi .

“Bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian perusahaan sawit atas kondisi banjir yang melanda sejumlah daerah di Kalbar. Bantuan untuk kabupaten Sintang dan Melawi adalah yang kesekian kalinya dilakukan oleh Gapki Kalbar maupun perusahaan sawit yang menjadi anggota asosiasi ini. Kami berharap bantuan yang diberikan ini dapat meringankan beban masyarakat terdampak banjir," ujarnya di Pontianak, Senin.

Ia menyebutkan di Sintang bantuan 1.000 paket sembako dan lima ton beras diterima secara langsung oleh Bupati Sintang Jarot Winarno.

Sebelumnya, ada 2.000 paket dan 10 ton beras telah disalurkan yang mana 500 paket didistribusikan oleh Gapki Korwil Sintang dan sisanya diserahkan ke Pemkab Sintang melalui Dinas Sosial. Dengan begitu, 3.000 paket sembako dan 15 ton beras dari Gapki Kalbar diperuntukkan warga Sintang.

Di Kabupaten Melawi, 500 paket sembako dan 2,5 ton beras diserahkan ke pemkab setempat. Penyerahan bantuan tersebut sebagai kedua kalinya dilakukan oleh Gapki Kalbar setelah sebelumnya 1.000 paket sembako dan lima ton beras. Total bantuan untuk daerah itu 1.500 paket sembako dan 7,5 ton beras.

Dia menjelaskan komitmen Gapki membantu pemerintah dalam penanganan banjir yang melanda sejumlah kabupaten di Kalbar. Sejak awal, Gapki bergerak cepat dengan menyalurkan bantuan agar masyarakat tertolong dari bencana itu.

Bantuan sembako juga disalurkan ke Kabupaten Sanggau, Sekadau, Ketapang, dan Kapuas Hulu, yang notabene daerah terdampak banjir.

"Kami berharap agar bencana ini segera berakhir. Masyarakat dapat kembali pulih dan beraktivitas seperti sedia kala," kata dia.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sintang Setina mengucapkan terima kasih atas kepedulian Gapki Kalbar terhadap warga terdampak bencana alam.

"Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Sintang mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Gapki Kalimantan Barat yang sudah membantu masyarakat terdampak banjir di Sintang untuk yang ketiga kalinya," ucap

Pihaknya mengapresiasi perhatian besar dari Gapki Kalbar terhadap korban banjir di daerah tersebut.

Ia mengatakan bantuan tersebut berarti bagi warga yang masih menghadapi situasi banjir.

Bantuan yang diberikan sebelumnya, telah disalurkan kepada warga yang membutuhkan. Untuk bantuan yang ketiga ini, pihaknya sedang melakukan pendataan untuk penyalurannya.

"Kami salurkan ke camat, camat akan salurkan ke desa karena merekalah yang tahu persis mana saja warganya yang terdampak," katanya.

Bupati Melawi Panji didampingi Wakil Bupati Dadi Sunarya Usfa Yursa menerima langsung bantuan paket sembako tersebut.

"Kami mengucapkan ribuan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Gapki Kalbar, atas bantuan 1.500 paket untuk korban banjir di Kabupaten Melawi," ucap dia.

Bantuan tersebut, katanya, meringankan beban masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Melawi.

 

Pewarta: Dedi

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021