Polres Kapuas Hulu melakasanakan vaksinasi massal untuk kaum milenial yang ada di Kota Putussibau dan sekitarnya, melalui program gerai vaksin presisi dalam rangka upaya percepatan vaksinasi penanggulangan pandemi COVID-19 serta menghadapi perpanjangan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di daerah tersebut.

“Gerai vaksin presisi itu kami lakukan untuk mempercepat vaksinasi dan menekan penyebaran COVID-19 khususnya di Kapuas Hulu,” kata Kapolres Kapuas Hulu AKBP Wedy Mahadi, di Putussibau Kapuas Hulu Kalimantan Barat, Rabu.

Disampaikan Wedy, Polres Kapuas Hulu beserta jajaran komitmen untuk mendukung pemerintah dalam percepatan vaksinasi hingga ke seluruh lapisan masyarakat dengan menyiapkan 16 vial vaksin tahap pertama jenis sinovac.

Menurut dia, selain upaya percepatan vaksinasi, Polres Kapuas Hulu beserta jajaran juga gencar melakukan sosialisasi dan memberikan edukasi kepada masyarakat. Bahkan, jajaran Polres Kapuas Hulu juga merambah sejumlah sekolah agar kaum milenial atau pelajar turut serta dalam vaksinasi tersebut.

“Kami berikan edukasi tidak hanya kepada masyarakat, tetapi di kalangan pelajar khususnya tingkat SMA agar turut serta mensukseskan percepatan vaksinasi,” kata Wedy.

Dikatakan Wedy, untuk penanganan pandemic COVID-19, merupakan tanggungjawab semua  pihak termasuk masyarakat dan kaum milenial.

“Saya juga minta agar kita saling bergandengan tangan meningkatkan sinergitas dalam penanganan COVID-19, baik itu percepatan vaksinasi mau pun disiplin protokol kesehatan,” pinta Wedy.

 

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021