Sejumlah peserta Seminar Agama-agama ke-36 PGI (Persatuan Gereja-gereja Indonesia) mendeklarasikan mendukung keberagaman dalam "Pernyataan Pontianak" di Rumah Radakng, Sabtu.
Sekretaris Eksekutif Bidang Kesaksian dan Keutuhan Ciptaan (KKC), Jimmy Sormin mengatakan deklarasi tersebut merupakan seruan dari tokoh lintas agama dan budaya serta pemuda, yang terus mendukung dan berperan aktif untuk mengelola, merawat dan mengadvokasi keberagaman di Provinsi Kalimantan Barat Khususnya di Pontianak.
"Semoga saja acara dapat mempererat hubungan lintas agama yang ada di Kalbar ini," kata Jimmy.
Pernyataan tersebut disampaikan dalam seminar agama-agama ke 36 di Rumah Radakng. Acara tersebut juga dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji.
Jimmy berharap para peserta seminar agama-agama PGI menjadi komitmen untuk memelihara kesatuan dan persatuan antar agama.
"Kita jadikan ini untuk memelihara dan mewujudkan keberagaman dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga kami bisa menceritakan kepada umat masing-masing akan hal ini yang menjadi bagian penting dari kehidupan sosial sebagai warga negara," ujarnya.
Seminar Agama-agama ke-36 PGI di mulai sejak tanggal 24 November 2021 lalu. Para peserta yang berasal dari beragam lintas agama dibekali berbagai hal sejak hari pertama hingga acara tersebut selesai.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021
Sekretaris Eksekutif Bidang Kesaksian dan Keutuhan Ciptaan (KKC), Jimmy Sormin mengatakan deklarasi tersebut merupakan seruan dari tokoh lintas agama dan budaya serta pemuda, yang terus mendukung dan berperan aktif untuk mengelola, merawat dan mengadvokasi keberagaman di Provinsi Kalimantan Barat Khususnya di Pontianak.
"Semoga saja acara dapat mempererat hubungan lintas agama yang ada di Kalbar ini," kata Jimmy.
Pernyataan tersebut disampaikan dalam seminar agama-agama ke 36 di Rumah Radakng. Acara tersebut juga dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji.
Jimmy berharap para peserta seminar agama-agama PGI menjadi komitmen untuk memelihara kesatuan dan persatuan antar agama.
"Kita jadikan ini untuk memelihara dan mewujudkan keberagaman dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga kami bisa menceritakan kepada umat masing-masing akan hal ini yang menjadi bagian penting dari kehidupan sosial sebagai warga negara," ujarnya.
Seminar Agama-agama ke-36 PGI di mulai sejak tanggal 24 November 2021 lalu. Para peserta yang berasal dari beragam lintas agama dibekali berbagai hal sejak hari pertama hingga acara tersebut selesai.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021