Pj. Bupati Landak Samuel, menghadiri Penutupan Open Turnamen Pahauman Cup 2022 yang telah dilaksanakan dari tanggal 9 Juli 2022 sampai 22 Agustus 2022 dalam rangka memperingati HUT Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, bertempat di Lapangan Setia Kawan Pahauman. Kecamatan Sengah Temila.

"Kami mengapresiasi panitia Turnamen ini yang telah melaksanakan kegiatan ini dengan baik dan lancar. Saya juga mengapresiasi dan bangga kepada seluruh masyarakat Pahauman yang telah mendukung dan menjaga ketertiban di kegiatan ini sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar," kata Pj. Bupati Landak Samuel di Ngabang, Selasa.

Samuel juga mengucapkan selamat atas terselenggaranya Turnamen Pahauman Cup 2022 yang telah berjalan dengan baik dan lancar serta mengucapkan selamat kepada para pemenang di Turnamen Pahauman Cup 2022 ini

"Kepada para pemenang saya berpesan untuk teruslah berprestasi yang tentu nantinya akan dilihat bibit-bibit yang handal. Nantinya dari Ketua KONI dan PSSI mungkin sudah melihat dan menjaring yang bisa menjadi pemain inti mewakili Kabupaten Landak," tuturnya.

Tidak lupa Samuel berpesan bagi peserta yang belum menang untuk tidak menyerah dan terus berlatih untuk meraih juara di kesempatan yang akan datang.

"Kepada yang belum menang di Turnamen ini jangan patah semangat dan teruslah berlatih sehingga nantinya di kesempatan selanjutnya bisa memperoleh juara," katanya.

Di tempat yang sama, Ketua KONI Kabupaten Landak Heri Saman menyampaikan apresiasi kepada panitia penyelenggara Turnamen Pahauman Cup 2022 dan mengungkapkan rasa terimakasih dan selamat kepada seluruh masyarakat Sengah Temila atas partisipasinya dalam mensukseskan kegiatan ini sehingga bisa terlaksana dengan baik dan lancar.

"Kami sebagai Ketua Umum dan Pengurus KONI Kabupaten Landak berkewajiban untuk mendukung olahraga masyarakat dan memasarkan olahraga masyarakat terutama olahraga yang digemari masyarakat," tuturnya.

Sebagai ungkapan rasa syukur kita, dalam rangka Memperingati HUT Ke-77 Kemerdekaan Indonesia KONI mensupport Turnamen Pahauman Cup 2022 ini dan dirinya akan memberikan piagam penghargaan kepada seluruh peserta yang berpatisipasi dalam turnamen ini. 

"Diharapkan kedepannya kegiatan ini bisa dikemas lebih baik lagi dan kami dari KONI Kabupaten Landak siap untuk memberikan dukungan untuk tahun-tahun mendatang," kata Heri.

Heri juga berpesan kepada seluruh hadirin untuk terus menerapkan protokol kesehatan walaupun kasus COVID-19 di Kabupaten Landak sudah menurun.

"Bagi masyarakat yang belum di vaksin, jangan lupa untuk di vaksin dan jangan takut untuk di vaksin sehingga kita bisa bepergian dan berkumpul bersama," kata Heri.

Berikut daftar para pemenang Turnamen Pahauman Cup 2022:
Lomba Gerak Jalan Tingkat SD:
Juara 1 : SDN 38 Pahauman
Juara 2 : SDN 06 Pahauman
Juara 3 : SD Santo Benediktus Pahauman

Lomba Gerak Jalan Tingkat SMP:

Juara 1 : SMP Mandiri Pahauman
Juara 2 : SMP Santo Benediktus Pahauman
Juara 3 : SMP Negeri 2 Sengah Temila

Lomba Gerak Jalan Tingkat SMA

Juara 1 : SMA Santo Benediktus Pahauman
Juara 2 : SMA Santo Benediktus Pahauman
Juara 3 : SMA Harapan Pahauman

Lomba Panompo & Topeng:

Juara 1 : Sanggar Ne’ Darakng Pate
Juara 2 : Sanggar Tampukng Tawar Lagon
Juara 3 : Dusun Tumahe

Juara Open Turnamen Sepak Bola Pahauman Cup 2022:

Juara 1 : Saka FC
Juara 2 : Tariga
Juara 3 : Page Semut
Juara 4 : Senakin FC
 

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2022