Bupati Kubu Raya, H Muda Mahendrawan dan Wakil Wali Kota Singkawang,  Irwan disuguhkan batu kecubung khas Kabupaten Ketapang saat berkunjung ke rumah Wakil Ketua DPRD Ketapang, Jamhuri Amir di Ketapang, Senin. 

Keduanya pun mengaku senang dan takjub terhadap batu perhiasan yang memiliki berbagai warna tersebut. "Kedatangan kita ke tempat Pak Jamhuri ini untuk bersilaturahmi. Bicara kita tidak banyak mengenai politik tapi lebih pada hobi," kata Muda.

"Satu di antaranya mengenai hobi batu pak Jamhuri. Ini tentu juga untuk membangun spirit terus mempromosikan apa-apa yang menjadi ciri khas di Ketapang. Batu kecubung yang dilihatkan kepada kita, saya menilai luar biasa, bagus-bagus," lanjutnya. 

Muda menambahkan, namun kedatangannya ke Ketapang terutama dalam rangka menghadiri 
Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke 30 Tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar). Ia pun menilai pelaksanaan MTQ tersebut sudah sangat baik.

"Saya menilai panitia sudah sangat baik dan optimal mempersiapkannya dan semua berjalan layak. Saya melihat juga selama dua hari pelaksanaan MTQ semua berlangsung lancar," ucap Muda. 

Sementara itu, Wakil Wali Kota Singkawang berterimakasih kepada Jamhuri telah memberinya batu kecubung. "Saya mendapatkan oleh-oleh batu kecubung yang bagi saya sangat bagus. Memang batu asal Ketapang ini tidak ada lawan di Kalbar, paling bagus, keren," ucap Irwan.

Irwan mengatakan bahwa Jamhuri merupakan sahabat dan seperti abang tempatnya berkonsultasi. "Saya berpolitik awalnya juga atas masukkan dan binaan dari beliau," jelasnya.

Ia menambahkan kedatangan ke Ketapang juga dalam rangka menghadiri MTQ ke 30 tersebut. "Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kota Singkawang, kami sangat mengapresiasi acara MTQ di Ketapang. Sambutan, pembukaan hingga acaranya sangat luar biasa sekali," tuturnya.

"Kami juga sangat puas terhadap pelayanan di Ketapang ini. Kita doakan semoga melalui MTQ ini Ketapang semakin maju. Ini juga momentum bagi kita semua memperkuat ukhuwah wathaniyah atau sikap saling bersaudara satu sama lainnya," tutup Irwan.  

Jamhuri berterimakasih terhadap kedatangan kedua penjabat tersebut yang didampingi istri masing-masing. Menurutnya memang rombongan tersebut datang ke Ketapang utamanya menghadiri MTQ.

Namun olehnya juga dimanfaatkan untuk bersilaturahmi antar sesama. Kemudian ia sengaja menyuguhkan batu kecubung kepada kedua pejabat tersebut. Tujuannya untuk mempromosikan apa yang khas dimiliki Ketapang.

"Ketapang memiliki beberapa makanan dan barang khas asli daerah. Di antaranya ale-ale dan amplang berupa makanan. Kemudian batu kecubung ini yang merupakan kerajinan perhiasan yang sangat cocok untuk oleh-oleh dibawa pulang oleh masyarakat luar yang berkunjung ke Ketapang," tutur Jamhuri. 

Pewarta: Subandi

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2022