Pemerintah Kabupaten Kayong Utara berangkatkan 24 orang petugas fardu kifayah dan guru mengaji ke Tanah Suci untuk menjalani ibadah umrah.
 
"Program umrah ini merupakan bagian dari program unggulan pemerintah daerah yang merupakan bagian dari visi misi pemerintah daerah yakni beriman, berbudaya, berdaya saing, seimbang aman dan sejahtera,"ungkap Bupati Citra Duani  di Sukadana,Senin.
 
Ia berharap warga Kayong Utara yang diberikan kesempatan untuk berangkat ke tanah suci bisa melakukan ibadah dengan khusyuk dan bisa menambah ilmu dan amal kebaikan.
 
Salah satu warga Kayong Utara Andi yang berkesempatan mendapat umrah gratis, sangat mengapresiasi atas program umrah gratis, diantaranya petugas fardu kifayah dan guru mengaji. Hal ini menurut dia, dapat menjadi motivasi bagi mereka.
 
"Saya yakin mereka bahagia. Semoga apa yang menjadi program pemerintah dapat terus berjalan dengan baik. Untuk yang mendapatkan umrah gratis semoga dapat ibadah dengan baik,"harapnya.
 
 

Pewarta: Rizal Komarudin

Editor : Evi Ratnawati


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2022