Kayong Utara (ANTARA) - Mantan Kepala Desa Sutera, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, Ripa'i mendapat umroh gratis dari Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji, yang akan berangkat dalam waktu dekat.
"Alhamdulillah, saya dapat hadiah dari bapak Sutarmidji dengan umroh gratis, tentu ke tanah suci menjadi impian saya selama ini, semoga perjalanan saya menuju panggilan Allah bisa berjalan dengan lancar dan selalu diberi kesehatan untuk menunaikan ibadah di sana," kata Ripa'i yang telah berakhir masa jabatannya sebagai Kepala Desa Sutera pada bulan Juni lalu.
Menurutnya, ia menjadi satu - satunya warga Kayong Utara yang mendapatkan umroh gratis dari gubernur sebagai hadiah karena telah menjadi desa pertama di Kalbar berstatus mandiri yang diperolehnya saat ia memimpin pemerintahan Desa Sutera.
"Nanti saya juga berangkat bersama warga dari kabupaten lain yang mendapatkan hadiah umroh gratis dari Gubernur. Ada imam masjid, penyandang disabilitas, desa mandiri program gubernur dan lainnya. Kalau tidak salah totalnya 12 orang," kata dia.
Menurut mantan Anggota DPRD itu, ia akan bertemu dengan gubernur pada Senin (21/11) sebelum melaksanakan manasik di Pontianak, setelah itu baru berangkat ke Jakarta yang direncanakan pada hari Rabu nanti.
"Rencana hari Kamis baru berangkat ke Arab Saudi dari Jakarta. Saya berangkat membawa istri saya juga, namun menggunakan biaya pribadi. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada bapak Sutarmiji, Semoga bapak Sutarmidji selalu diberikan kesehatan dalam menjalankan tugasnya," doanya
Mantan Kepala Desa Sutera KKU dapat umroh gratis dari Gubernur Kalbar
Minggu, 20 November 2022 14:12 WIB