Tottenham Hotspur selangkah lagi mendapatkan bek tengah Vfl Wolfsburg Micky van de Ven dengan biaya 50 juta euro atau setara Rp835,4 miliar termasuk biaya tambahan, demikian dikabarkan Fabrizio Romano melalui akun Twitter-nya, dilansir Sabtu.

“Micky van de Ven ke Tottenham, here we go! Kesepakatan lisan berlaku untuk paket tambahan €50 juta,” tulis Romano.

Romano mengatakan, bek 22 tahun itu akan terbang ke Inggris dalam 24 jam ke depan untuk menjalani tes medis sebelum menandatangani kontrak sampai 2028.

“CB Belanda akan melakukan perjalanan dalam 24 jam ke depan untuk tes medis. Kontrak disetujui hingga 2028,” tulis Romano.

Kabar transfer ini akan membuat Van de Ven menjadi rekrutan keempat Spurs yang kini dipimpin pelatih baru asal Australia Ange Postecoglou.

Tiga rekrutan yang sudah diresmikan tim London Utara itu adalah James Maddison dari Leicester City, Manor Salomon dari Shakhtar Donetsk, dan Gugliemo Vicario dari Empoli.
 

Pewarta: Zaro Ezza Syachniar

Editor : Helti Marini S


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2023