Pontianak (Antara Kalbar) - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kalimantan Barat Badar menyatakan saat ini petugas sedang melakukan penyisiran terhadap masyarakat atau petani yang sebelumnya belum terdata oleh petugas Sensus Pertanian, pada 1 - 31 Mei 2013.

"Alhamdulillah Sensus Pertanian tahun 2013 sudah selesai, atau hampir 99 persen sudah selesai, tinggal petugas masih melakukan penyisiran satu hingga dua rumah tangga yang sebelumnya, belum terdata," kata Badar di Pontianak, Selasa.

Badar menjelaskan pihaknya memang masih memberikan waktu hingga tanggal 15 Juni bagi masyarakat atau petani untuk dilakukan pendataan pada Sensus Pertanian.

"Hingga kini hasil Sensus Pertanian belum bisa diekspose, kami baru boleh mengeksposenya setelah dibacakan presiden, tanggal 16 Agustus dihadapan anggota DPR RI, menjelang 17 Agustus," ujarnya.

BPS Kalbar mengerahkan sebanyak 4.932 petugas dalam melakukan Sensus Pertanian 2013, yang tersebar di 14 kabupaten/kota di Kalbar.

Pewarta: Andilala

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2013