Los Angeles (Antara Kalbar/AFP) - Sejumlah bintang Hollywood termasuk Robert De Niro, Michael Douglas dan Morgan Freeman menyerukan para pemimpin Kelompok Delapan (G8) yang bertemu di Irlandia Utara pekan depan menghapus senjata nuklir.
Aktor peraih Oscar asal Austria Christoph Waltz dan Matt Damon juga termasuk di antara para bintang yang wajah dan suara mereka masuk dalam permohonan berupa video berdurasi dua menit. Global Zero membuat video itu dan merupakan kelompok yang mengkampanyekan antinuklir.
"Pesan dari para ahli keamanan internasional dan warga di seluruh dunia sudah jelas: satu-satunya cara untuk menghapus bahaya nuklir global ialah menghapus semua senjata nuklir," kata Douglas, bintang film "Basic Instinct".
"Saatnya mengatur arah dunia ke nol," tambah dia.
Freeman berkata,"Senjata nuklir merupakan relik usang dari Perang Dingin, senjata itu tidak mengatasi ancaman keamanan hari ini, dan biayanya 1 triliun dolar per dekade secara global ... Sudah waktunya untuk menghapuskan."
Pendiri bersama Global Zero Matt Brown mengatakan video itu dimaksudkan untuk menyeru Presiden Amerika Serikat Barck Obama dan rekan sejawatnya Vladimir Putin yang dijadwalkan bertemu di sela pertemuan tingkat tinggi G8 pada Senin dan Selasa.
"Untuk menetapkan arah dunia menuju senjata nuklir nol, Presiden Obama harus melebihi proses bilateral yang Presiden (Ronald) Reagan mulai dengan pengurangan senjata AS-Soviet/Rusia dan mengajak kekuatan-kekuatan nuklir terkemuka lain masuk ke dalam perundingan senjata internasional untuk pertama kali dalam sejarah," kata dia.
Aktor-aktor lain dalam video itu -- yang dapat dilihat di laman www.globalzero.org -- termasuk Alec Baldwin, John Cusack, Danny DeVito, Whoopi Goldberg, Zoe Kravitz, Martin Sheen dan Naomi Watts.
Para pemimpin negara-negara G8 -- Amerika Serikat, Inggris, Rusia, Jerman, Prancis, Jepang, Italia dan Kanada -- akan berkumpul di tempat peristirahatan eksklusif Lough Erne di Irlandia Utara.
Pembicaraan mereka diperkirakan akan didominasi oleh perang Suriah setelah AS menuduh rezim Presiden Suriah Bashar al-Assad menggunakan senjata kimia semntara tuan rumah Inggris bertekad mendorong penumpasan terhadap penghindaran pajak dan perdagangan global.
Global Zero menambahkan pihaknya telah mengirim sepucuk surat ke Gedung Putih yang ditandatangani 75 mantan perdana menteri, menteri luar negeri dan menteri pertahanan, serta panglima militer, yang mendesak menghapus senjata nuklir.
(M. Anthoni)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2013
Aktor peraih Oscar asal Austria Christoph Waltz dan Matt Damon juga termasuk di antara para bintang yang wajah dan suara mereka masuk dalam permohonan berupa video berdurasi dua menit. Global Zero membuat video itu dan merupakan kelompok yang mengkampanyekan antinuklir.
"Pesan dari para ahli keamanan internasional dan warga di seluruh dunia sudah jelas: satu-satunya cara untuk menghapus bahaya nuklir global ialah menghapus semua senjata nuklir," kata Douglas, bintang film "Basic Instinct".
"Saatnya mengatur arah dunia ke nol," tambah dia.
Freeman berkata,"Senjata nuklir merupakan relik usang dari Perang Dingin, senjata itu tidak mengatasi ancaman keamanan hari ini, dan biayanya 1 triliun dolar per dekade secara global ... Sudah waktunya untuk menghapuskan."
Pendiri bersama Global Zero Matt Brown mengatakan video itu dimaksudkan untuk menyeru Presiden Amerika Serikat Barck Obama dan rekan sejawatnya Vladimir Putin yang dijadwalkan bertemu di sela pertemuan tingkat tinggi G8 pada Senin dan Selasa.
"Untuk menetapkan arah dunia menuju senjata nuklir nol, Presiden Obama harus melebihi proses bilateral yang Presiden (Ronald) Reagan mulai dengan pengurangan senjata AS-Soviet/Rusia dan mengajak kekuatan-kekuatan nuklir terkemuka lain masuk ke dalam perundingan senjata internasional untuk pertama kali dalam sejarah," kata dia.
Aktor-aktor lain dalam video itu -- yang dapat dilihat di laman www.globalzero.org -- termasuk Alec Baldwin, John Cusack, Danny DeVito, Whoopi Goldberg, Zoe Kravitz, Martin Sheen dan Naomi Watts.
Para pemimpin negara-negara G8 -- Amerika Serikat, Inggris, Rusia, Jerman, Prancis, Jepang, Italia dan Kanada -- akan berkumpul di tempat peristirahatan eksklusif Lough Erne di Irlandia Utara.
Pembicaraan mereka diperkirakan akan didominasi oleh perang Suriah setelah AS menuduh rezim Presiden Suriah Bashar al-Assad menggunakan senjata kimia semntara tuan rumah Inggris bertekad mendorong penumpasan terhadap penghindaran pajak dan perdagangan global.
Global Zero menambahkan pihaknya telah mengirim sepucuk surat ke Gedung Putih yang ditandatangani 75 mantan perdana menteri, menteri luar negeri dan menteri pertahanan, serta panglima militer, yang mendesak menghapus senjata nuklir.
(M. Anthoni)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2013