Kuching (Antara Kalbar) - Ribuan pengunjung Rainforest World Music Festival yang digelar di Damai Beach Santubong, Kuching, Jumat (20/6) menjelang tengah malam, serentak ikut bergoyang mengikuti hentakan musik berirama Latin yang dibawakan Son Yambu dari Kuba.

Sang vocalis, Yuri Moreno secara aktraktif mengajak pengunjung ajang tahunan tersebut ikut menari bersama sambil diiringi permainan grup yang banyak mendapat sambutan mereka yang hadir itu.

Sesekali ia meneriakkan kata-kata "Malaysia, Malaysia" dan disambut hangat oleh para pengunjung.

Son Yambu merupakan satu dari 25 grup/pemusik yang diundang tampil pada festival yang tahun ini memasuki usia 17 tahun.

Penampilan Blackbeards's Tea Party dari Inggris yang berakhir Sabtu pukul 01.00 AM waktu setempat atau 00.00 WIB menutup malam pertama RWMF Tahun 2014.

Ajang tersebut dimulai penampilan dari Talago Buni, asal Sumatra Barat, Indonesia, di ruang theatre Kampung Budaya Sarawak, Jumat siang. Aksi pemecahan piring yang menutup penampilan grup musik tradisional suku Minang itu disambut antusias oleh para pengunjung.

Artis lain yang tampil Horomona Horo dari Selandia Baru, Karinthalakoottam dari India, Ding Yi Music Company dari Singapura, Kalakan dari Spanyol, Stephan Micus dari Jerman, Dakhabrakha dari Ukraina, Jamie Smith's Mabon dari Wales.
  
  Canzoniere Grecanico Salentino dari Italia, Debademba dari Mali/Burkina Faso/Perancis, Ryuz dari Jepang, Lo Cor De La Plana dari Perancis, Gordie Mackeeman and The Rhythm Boys dari Kanada, 1Drum.Org dari Malaysia,  dan Jagwa Music dari Tanzania.
   
Musisi lokal dari Sarawak dan Malaysia juga turut memeriahkan festival yang masuk dalam 25 festival internasional versi majalah Songlines.  Seperti Sape and Wariror, Bisayah Gong Orchestrea, Nading Rhapsody, Lan E Tuyang dan Gema Seribu dari Sarawak,  Yayasan Warisan Johor Zapin Group dan Geng Wak Long dari Malaysia.

Pihak Sarawak Tourism Board selaku penyelenggara menargetkan 20 ribu hingga 24 ribu pengunjung hadir pada acara yang tahun ini digelar 20-22 Juni itu.
***3***
T011

Pewarta:

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014