Pontianak (Antara Kalbar) - Ikatan Alumni Fakultas Teknik (IAFT) Universitas Tanjungpura Pontianak akan menggelar Musyawarah Anggota sekaligus pemilihan kepengurusan baru periode 2014-2018.



Menurut Ketua Panitia Penyelenggara Dr Usman A Gani di Pontianak, Rabu, Musyawarah Anggota IAFT kali ini mengangkat tema "Teknik Bersatu, Berkarya dan Saling Membantu".



"Jadi, ini tidak hanya sekadar pertemuan sesama alumni, tetapi bagaimana sumbangsih positif dalam pengembangan almamater terutama bagi Fakultas Teknik Untan," kata Usman A Gani yang juga dosen di fakultas tersebut.



Ia melanjutkan, saat ini ada sekitar 4 ribuan alumni Fakultas Teknik Untan. Mereka tersebar di seluruh Indonesia dan berbagai negara dengan latar belakang yang berbeda-beda.



Ia menambahkan, profesinya pun beragam mulai akademisi, swasta, wiraswasta, politisi, media, pegawai negeri sipil dan sebagainya.



Usman A Gani menambahkan, dengan latar belakang yang berbeda tentu mampu memberi ide-ide maupun usulan yang kreatif serta positif bagi kemajuan Fakultas Teknik Untan khususnya dan Untan umumnya.



Terkait hal itu, ia mengajak para alumni untuk hadir pada musyawarah tahunan yang dijadwalkan berlangsung di Ruang Rektorat Lantai III Untan tanggal 19 Juli. Sedangkan pelantikan kepengurusan pada 16 Agustus sekaligus halal bi halal sesama alumni dan civitas akademika Fakultas Teknik Untan.



Dekan Fakultas Teknik Untan Ir Junaidi M Sc juga mengimbau hal yang sama.



"Kami mengimbau dan mengundang seluruh alumni Fakultas Teknik untuk dapat menghadiri acara tersebut dengan tujuan bersama membangun Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura Pontianak," katanya menegaskan.



Fakultas Teknik Untan memasuki usia yang ke-52. Musyawarah Anggota IAFT Untan tahun ini merupakan yang ke enam.

***1***

Pewarta:

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014