Sanggau (Antara-Kalbar) - Sejak beberapa pekan terakhir ruas jalan negara yang berada di tanjakan kawasan Bukit Semboja, Kota Sanggau kembali rusak dan kondisinya semakin parah kendati pernah dilaksanakan perbaikan.

"Sangat rawan sekali jalan itu, mana berada di turunan dan sebaliknya tanjakan lagi. Saya lihat retaknya semakin melebar hingga tengah jalan. Kita takutnya tiba-tiba longsor saja," ungkap Wawan D Suwandhi, salah seorang warga Kota Sanggau yang mengaku tiap hari melintasi ruas jalan tersebut.

Menurut dia, beberapa waktu lalu melihat ada proses perbaikan di ruas jalan tersebut namun hanya sebatas penimbunan menggunakan tanah.

"Malahan sekarang ini, timbunan itu sudah mengalami keretakan, karena adanya penurunan pondasi timbunan tanah itu,"ujar ia.

Sementara Gabril Kusnadi salah seorang sopir truk yang melintas menuturkan, jika akan berpapasan, maka kendaraan mesti menunggu atau antre.

"Karena badan jalan sudah semakin mengecil dan kendaraan rata-rata mengelak dan tidak mau melintas diatas badan jalan yang mengalami keretakan itu, takut jebol," kata dia.



Pewarta: M Khusyairi

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014