California (Antara Kalbar) - Disney, melalui unit bisnisnya, Disney Consumer Products (DCP), menggandeng TOMY untuk mendukung dua film Pixar, Inside Out dan The Good Dinosaur, yang masing-masing akan ditayangkan pada pertengahan dan akhir 2015.
    TOMY, produsen mainan terkemuka asal Jepang, ditunjuk sebagai pemegang lisensi resmi untuk memproduksi mainan dari karakter-karakter kedua film tersebut.
    "Ketika saya berkunjung ke kantor pusat TOMY di Jepang, saya sangat kagum terhadap komitmen mereka terhadap kualitas dan kemampuan mereka. Mainan yang mereka buat untuk film Inside Out dan The Good Dinosaur sungguh fantastis! Mereka benar-benar berhasil menghidupkan karakter-karakter yang ada di kedua film tersebut," ujar Direktur Kreatif Walt Disney dan Pixar Animation Studios, John Lasseter.
   TOMY dianggap berhasil menghidupkan seluruh karakter di kedua film itu dalam bentuk mainan. Karakter dan keunikan dari tiap tokoh kemudian diterjemahkan dengan baik melalui ukiran dan gerakan pada produk mainan, sehingga seakan-akan dapat menceritakan kembali kisah yang ada di film tersebut.
    Terdapat dua jenis mainan yang diluncurkan, action figure dan mainan dengan remote control. Khusus untuk mainan dengan remote control, dilengkapi dengan teknologi identifikasi frekuensi radio (RFID) sehingga memungkinkan para karakter untuk berinteraksi layaknya seperti di dalam film.
    "Pada film Cars di tahun 2006, kami mulai memasukan unsur karakteristik dan humor ke dalam benda sehingga memberikan dimensi penceritaan yang unik, dan pada akhirnya memberikan nilai tambah dan ketertarikan tersendiri pada segmen ritel. Dinosaurus selalu menarik bagi anak-anak dan kami yakin keunikan Pixar untuk melibatkan teman-teman prasejarah kita akan memberi pengaruh ke dalam cara mereka memahami dinosaurus di masa depan," ungkap wakil presiden eksekutif pelisensian global, Disney Consumer Products, Josh Silverman.





Pewarta:

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015