Pontianak (Antara Kalbar) - Kepala Bidang Peternakan Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, Makbullah memastikan stok sapi untuk Hari Raya Idul Adha 1437 Hijriyah cukup.

"Mengapa kita nyatakan aman karena hal itu berdasarkan pantauan di lapangan ke sejumlah peternak di Sambas," ujarnya saat dihubungi di Sambas, Jumat.

Makbullah menjelaskan, sejumlah peternak yang ditemui sudah melaporkan bahwa selain mengandalkan sapi hasil ternakan sendiri juga sudah ada peternak yang mendatangkan sapi dari Pulau Bangkalan.

"Jadi mudah-mudahan dari apa yang kita prediksikan dengan stok serta di lapangan akan demikian," katanya.

Berdasarkan tahun sebelumnya saat Idul Adha ribuan sapi dibutuhkan masyarakat untuk berkurban. Untuk tahun ini angka jumlah sapi yang dibutuhkan tidak akan jauh beda dari tahun sebelumnya sehingga patokan untuk penyediaan stok sudah tergambar.

"Di Sambas kita perhatikan memang kebutuhan sapi untuk kurban terus tinggi. Itu karena adanya tradisi arisan sapi kurban di masyarakat," katanya.

Ia menambahkan ketika nanti mendekati Idul Adha pihaknya akan menurunkan petugas untuk melakukan pemeriksaan hewan kurban dalam rangka memastikan hewan itu aman dikonsumsi.

"Kita minta juga pengurus masjid menginformasikan terkait hewan kurban yang akan dipotong nanti. Kita siap mengecek kondisi hewan," kata dia.

(U.KR-DDI/S023) 

Pewarta: Dedi

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016