Pontianak (Antara Kalbar) - Wakil Kepala SMAN 1 Sambas Sri Rahayu mengatakan pihak sekolah terus menggali potensi siswa melalui pameran kewirausahaan dan budi pekerti agar ke depan bisa menjadi pengusaha dan mandiri.
"Pameran kewirausahaan bertujuan untuk memupuk jiwa wirausaha kepada pelajar. Kita harapkan jiwa kewirausahaan bisa tumbuh sehingga bisa diterapkan di luar sekolah," ujarnya saat dihubungi di Sambas, Jumat.
Ia menjelaskan dalam pameran tersebut dapat dilihat jiwa wirausaha dan potensi yang ada dari para siswa di setiap kelas membuat produk hasil kerajinan, minuman dan makanan serta lainnya untuk dipamerkan di stan kelas masing-masing.
"Program pameran yang digelar juga merupakan aksi nyata dari program SMA satu rujukan. Beberapa waktu lalu, sekolah ini dinobatkan sebagai sekolah rujukan se-Kabupaten Sambas," kata dia.
Sementara kata Sri untuk program budi pekerti telah dilaksanakan beberapa waktu lalu dimana siswa diharapkan lebih memahami pentingnya menghormati guru.
"Penting saat ini siswa harus kita ajarkan budi pekerti. Harus dimulai dari sekarang untuk perubahan lebih baik ke depan melalui pameran budi pekerti," terangnya.
Dalam pameran tersebut dikatakannya juga diadakan juga bazar buku pelajaran. Pihaknya menggandeng penerbit buku baik untuk buku pelajaran juga ada buku bacaan yang mendidik para siswa.
"Semoga apa yang kita lakukan dapat diterapkan siswa ke depannya," kata dia.

Pewarta: Dedi

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016