Sukadana (Antara Kalbar) - Warga di sekitar Pantai Pulau Datok, Kecamatan Sukadana, menggelar doa bersama usai terjadinya musibah wisatawan tenggelam.

Doa bersama dilakukan di dekat tugu Pramuka, Sabtu (7/1) pagi. Ratusan warga berkumpul dari pukul 06.00 WIB, dengan membawa air putih dan ketupat.

"Acara ini kita laksanakan, untuk menjauhkan warga sekitar musibah," ujar Amir Hamzah salah seorang warga pantai.


Acara dimulai dengan pembacaan surah Yasiin, dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh seorang pemuka agama Dusun Tanah Merah Sukadana.

Cuaca mendung dan sempat turun hujan, tidak menyurutkan niat warga untuk melaksanakan acara ini.

Lantunan surah Yasiin dan tahlil terus dikumandangkan. Bukan hanya kaum laki-laki, kaum ibu juga terlihat antusias.

"Kita berharap tidak ada lagi musibah terjadi hingga ada yang meninggal, mudah-mudahan doa kita di dengar oleh Allah," terang Julkarnaen salah seorang warga yang ikut acara ini.

Usai menggelar doa , warga kemudian makan bersama ketupat yang telah mereka bawa.

Pewarta: Doel Wibowo

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017