Sekadau (Antara Kalbar) - Informasi Lisan (38) warga Dusun Emperarak, Desa Nanga Pemubuh, Sekadau Hulu yang menderita tumor, akhirnya sampai ke telinga Wakil Bupati Sekadau, Aloysius.

Sebelum berangkat ke kantornya, Aloysius menyempatkan diri mengunjungi Lisan yang berada di ruang bedah RSUD Sekadau, Rabu (4/4).

Kedatangan rombongan wakil bupati ini membuat Lisan dan keluarganya terharu. Terlebih saat berkunjung itu, Wakil Bupati juga didampingi Kepala Dinas Sosial, H. Suhardi dan Plt Direktur RSUD Sekadau, Henry Alpius. 

"Kami sangat senang dengan kunjungan ini, saya sangat terharu dengan kedatangan Wakil Bupati beserta rombongan. Terlebih saat ini sangat membutuhkan dorongan baik material maupun moril. Tadi pak Wakil juga ada membantu," kata Lisan yang terbaring lemas di bangsal perawatan RSUD Sekadau kepada awak media. 

Hasil observasi medis yang dilakukan pihak RSUD Sekadau menduga kuat Lisan menderita tumor. Parahnya lagi, gejala yang sama juga terjadi kepada sang anak bungsunya, Leo. Bokong anaknya tersebut ada benjolan.

Sementara itu, Plt Direktur RSUD Sekadau, Henry Alpius menanggapi benjolan pada anak Lisan, akan cek semua angggota keluarganya apakah juga menderita penyakit yang sama. Kasus penyakit seperti itu bisa disebabkan banyak faktor. Bisa jadi gen sehingga menurun atau karena virus tertentu.

"Makanya akan kita periksa semuanya. Soal perawatan Lisan yang kini berada di RSUD Sekadau, ditanggung oleh pemerintah karena pasien tersebut ada BPJS. Mobil ambulan juga sudah masuk dalam tanggungan. Rencananya besok subuh akan dirujuk ke RSUD Soedarso di Pontianak," tutupnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial, Suhardi mengatakan, begitu mengetahui kabar adanya pasien yang membutuhkan pertolongan, pihaknya langsung menggelar rapat dengan instansi terkait.

"Kita langsung bicarakan bagaimana solusi menanganinya," ungkap Suhardi.

Ditempat yang sama, Wakil Bupati Sekadau, Aloysius berterimakasih kepada awak media, komunitas King Rattle Club dan Vario Owner Club (VOC) Sekadau  yang sudah membantu memfasilitasi Lisan untuk berobat ke RSUD Sekadau. Ia juga mengapresiasi kepedulian anggota Bhabinkamtibmas Sekadau Hulu yang sudah membantu merujuk Lisan ke RSUD Sekadau.

"Kita apresiasi sekali. Ini bentuk kerjasama yang sangat baik. Memang kendala dalam menangani kesehatan, terutama di daerah-daerah pedalaman," ujarnya.

"Puncaknya karena tenaga medis dan perawat terbatas. Kita juga berharap jajaran pemerintah mulai tingkat dinas hingga tingkat desa proaktif dalam mengetahui kondisi kesehatan warganya. Artinya supaya follow up setiap ada kejadian langkah-langkah dinas terkait harus sejalan. Kalau ada yang butuh pertolongan, segera dikoordinasikan. Jangan menunggu lama-lama hingga bertahun-tahun," pungkasnya.

Pewarta: Gansi

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017