Pontianak (Antara Kalbar) - Pemerintah Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat, akan membangun stadion sepak bola Universitas Tanjungpura Pontianak berstandar nasional.

"Tribun yang sudah bagus tinggal pembenahan dan penambahan tribun saja, serta perbaikan lapangannya, maka lapangan sepak bola Untan sudah bagus," kata Wali Kota Pontianak, Sutarmidji di Pontianak, Senin.

Ia menjelaskan, Stadion PSP tidak bisa memenuhi standar lapangan sepak bola, sementara Stadion Sultan Syarif Abdurrahman (SSA) lapangannya bergelombang sehingga ia akan mengupayakan stadion sepak bola Untan untuk dibenahi.

"Ada tawaran dari Kemenpora mudah-mudahan ini bisa juga dilengkapi dengan jalur atletik, sehingga apa yang diinginkan rektor Untan, bisa menjadikan kawasan Untan menjadi pusat olah raga bisa kita wujudkan dengan cepat," katanya.

Ia menambahkan, guna membangun dan menata stadion sepak bola tersebut, Pemkot Pontianak dan Ikatan Alumni Untan akan siap bersinergi dan membuat bangga kepada Universitas Tanjungpura Pontianak.

"Kami nantinya, tidak hanya menjadikan lapangan sepak bola ini berstandar nasional, tetapi juga berencana melengkapinya dengan jalur untuk olah raga atletik dan lainnya," katanya.

Ia menambahkan, hal itu dilakukan, bertujuan untuk menjadikan Untan sebagai universitas yang tidak kalah dengan universitas-universitas lainnya di Indonesia.

"Pada usia Untan ke-58, telah banyak prestasi yang diukir oleh perguruan tinggi terbesar di Kalbar ini. Sudah banyak yang diberikan universitas ini untuk mencerdaskan masyarakat, khususnya Kalbar dan Indonesia umumnya," kata Sutarmidji yang juga sebagai Ketua IKA Untan Pontianak tersebut.

Sutarmidji menginginkan Pontianak dan Kalbar dikenal karena prestasi yang membanggakan, bukan karena hal-hal lain yang tidak memberikan nilai tambah bagi kota maupun provinsi itu.

(U.A057/E008)

Pewarta: Andilala

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017