Pontianak (Antara Kalbar) - Putra Pariwisata Nusantara Tahun 2017 Nordianto asal Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, dalam waktu dekat akan mempromosikan potensi wisata Indonesia di Brazil.

Menurut Plt Kepala Dinas Pariwisata, Cecilia Tri Agustina di Sungai Raya, Jumat, sejak terpilih sebagai putra pariwisata, Nordianto kerap mewakili Indonesia di berbagai ajang internasional.

"Sebelumnya, di Kanada," ujar dia.

Ia menjelaskan, tugas Nordianto salah satunya adalah menjadi motivator pariwisata di daerah termasuk mempromosikan Kubu Raya dan Kalimantan Barat dengan segala potensi yang dimiliki.

Terkait hal itu, dirinya meminta agar Nordianto bisa terus menggali wawasan mengenai promosi dan pariwisata Nusantara serta meningkatkan kemampuan promosi Nusantara. Kemudian meningkatkan pemahaman mengenai peluang dan investasi pariwisata Nusantara, serta mempromosikan pesona Indonesia ke seluruh dunia dengan Go Digital.

Sementara itu Bupati Kubu Raya Rusman Ali mengaku bangga dengan prestasi yang telah ditorehkan oleh anak Kubu Raya tersebut.

Dikatakan Rusman Ali bahwa prestasi seperti itu harus menjadi motivasi bagi anak-anak lain di Kubu Raya untuk mengukir prestasi di berbagai jenis keahlian dan kompetisi.

"Saya sangat bangga mendengar informasi keberhasilan anak-anak kita ini. Saya harapkan Nordianto untuk terus belajar dan belajar," kata Rusman Ali.

Dia mengingatkan agar Nordianto jangan cepat berpuas diri dan terus menggali potensi yang dimilikinya.

"Pemerintah sangat mendukung prestasi anak-anak kita di Kubu Raya. Terlebih saya dengan Nordianto ini sudah menjadi pembicara juga di agenda Internasional, ini sangat baik untuk memotivasi anak-anak kita yang lainnya di Kubu Raya," tuturnya.

Rusman Ali mengharapkan agar di ajang internasional, Nordianto juga dapat memperkenalkan Kubu Raya dengan potensi mangrove terbaik di dunia

(KR-RDO/T011)

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017