Pontianak (Antara Kalbar) - Pemerintah Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, menjamin stok bahan kebutuhan pokok saat Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 aman dan cukup.


"Bahkan bukan hanya menjelang natal dan tahun baru, hingga tiga bulan ke depan saya pastikan stok kita masih aman," ujar Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperasi, UMK, Industri dan Perdagangan (Diskumindag) Sambas Nisa Azwarita saat dihubungi di Sambas, Minggu.

Hanya saja, kata dia, terkait harga apalagi pada saat perayaan hari besar, kadang ada kenaikan harga barang di pasar.


"Seperti biasanya memang terjadi kenaikan harga barang menjelang hari besar keagamaan. Namun untuk di Kabupaten Sambas menjelang Natal dan tahun baru saya kira kenaikan harga tidak signifikan. Kenaikan harga sembako yang signifikan di Sambas di momen hari besar hanya pada perayaan Idul Fitri," jelas dia.


Kendati demikian, dikatakan Nisa, pihaknya tak ingin kecolongan pada Natal 2017, langkah antisipasi tetap dilakukan.


"Kita selalu melakukan pengawasan dan pengecekan ke gudang-gudang lalu mengecek harga dan melakukan koordinasi dengan pemerintah provinsi," jelasnya.


Menurutnya, jika memang ada kenaikan satu di antara kebutuhan masyarakat maka pasar murah akan dilakukan untuk membantu menstabilkan harga yang naik tersebut.


"Paling tidak melalui pasar murah harga barang bisa stabil. Meskipun memang agak susah untuk menurunkan harga barang-barang tersebut. Memperbanyak stok barang di pasar akan membuat harga barang tersebut menjadi lebih stabil," jelas dia.


Untuk saat ini, kata Nisa, pihaknya belum menemukan adanya pedagang curang yang menimbun bahan kebutuhan pokok atau barang penting lainnya.


"Selama ini kami tidak pernah menemukan adanya oknum yang menimbun barang barang pokok atau bahan-bahan pokok, karena kita selalu melakukan pengecekan di gudang-gudang," kata dia.

Pewarta: Dedi

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017