Putussibau (Antaranews Kalbar) - Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kapuas Hulu, Alifiansyah mengatakan pelaksanaan Pemilihan kepala desa (Pilkades)112 desa di wilayah Kapuas Hulu berlangsung aman dan lancar.
"Saya bersama pak Bupati dan Kapolres sudah meninjau beberapa desa yang melaksanakan Pilkades, Alhamdulillah, berjalan aman dan lancar," kata Alifiansyah saat dihubungi, Rabu.
Menurut dia, masyarakat di 112 desa itu antusias menyalurkan hak pilihnya untuk memilih pemimpin desa.
Dijelaskan Alifiansyah, Pilkades di wilayah Kapuas Hulu dilaksanakan secara serentak dan akan diumumkan kades terpilih pada 7 - 8 April 2018.
"Hari ini hanya proses pemungutan suara di masing - masing desa, penetapan pemenangan akan dilaksanakan pada 7 April," jelas Alifiansyah.
Dirinya berharap proses Pilkades hingga penetapan sampai pelantikan Kades terpilih nantinya tidak ada masalah.
Dia yakin masyarakat bisa menjaga keamanan dan ketertiban, karena masyarakat di Kapuas Hulu khususnya di desa, lebih mengedepankan rasa kekeluargaan, kebersamaan serta kekerabatan.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018
"Saya bersama pak Bupati dan Kapolres sudah meninjau beberapa desa yang melaksanakan Pilkades, Alhamdulillah, berjalan aman dan lancar," kata Alifiansyah saat dihubungi, Rabu.
Menurut dia, masyarakat di 112 desa itu antusias menyalurkan hak pilihnya untuk memilih pemimpin desa.
Dijelaskan Alifiansyah, Pilkades di wilayah Kapuas Hulu dilaksanakan secara serentak dan akan diumumkan kades terpilih pada 7 - 8 April 2018.
"Hari ini hanya proses pemungutan suara di masing - masing desa, penetapan pemenangan akan dilaksanakan pada 7 April," jelas Alifiansyah.
Dirinya berharap proses Pilkades hingga penetapan sampai pelantikan Kades terpilih nantinya tidak ada masalah.
Dia yakin masyarakat bisa menjaga keamanan dan ketertiban, karena masyarakat di Kapuas Hulu khususnya di desa, lebih mengedepankan rasa kekeluargaan, kebersamaan serta kekerabatan.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018