Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Kota Pontianak, Budahri mengatakan media massa memiliki peran penting dalam
mempublikasi serta mensosialisasi program-program serta kinerja Bawaslu selama masa baik pada Pilpres dan Pileg. 

Dengan dihadiri oleh semua komisioner dan staf Bawaslu Kota Pontianak, Panwascam se-Kota Pontianak, dan tidak kurang 16 berbagai media cetak maupun elektronik. Kegiatan berlangsung sejak pukul 12.00 WIB  hingga saat berbuka puasa.

"Saya melihat selama ini, rekan-rekan wartawan sudah baik bekerjasama dengan kami. Ke depan kami berharap Bawaslu Kota Pontianak dan para awak media yang ada di Kalbar ini tetap bersahabat baik pula," kata Ketua Bawaslu Kota Pontianak, Budahri di Pontianak, Selasa.

Walaupun kegiatan tahapan Pemilu sudah usai, namun kerja sama dan persahabatan itu masih dapat terus di jalankan. "Kita bisa berkumpul dimana mana saja untuk tetap menjalin tali silaturahim bersama," katanya.

Ia mengakui kemungkinan rasa kecewa yang dirasakan oleh para awak media saat ingin mendapatkan informasi di Bawaslu.

"Kami tentu mohon maaf mungkin pada masa kampaye maupun masa tahapan-tahapan, barang kali kami sering mengecewakan rekan-rekan wartawan," katanya.

Ia menyebut, saat ini tahapan pemilu 2019 sudah hampir berakhir. Namun saat ini juga masih ada proses lagi yang sedang berjalan yaitu proses sengketa hasil Pilpres yang sedang ditangani Mahkamah Konstitusi.

"Secara keseluruhan program dan kegiatan pengawasan sudah kami jalankan dengan baik. Mudah-mudahan kami mampu menjalankan tugas-tugas baik yang sudah maupun yang akan datang dengan baik, adil dan transparan," kata Budahri.

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2019