Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XII/Tanjungpura, Kolonel Inf, Aulia Fahmi Dalimunthe mengatakan seleksi penerimaan calon Taruna Akademi Militer 2020 akan segera dibuka. Hal ini merupakan kabar baik bagi para generasi muda Kalbar yang memenuhi syarat untuk dapat mendaftarkan dirinya.

"Bagi para generasi muda segeralah daftarkan diri kalian. Pendaftaran seleksi itu gratis atau tanpa dipunggut bayaran," kata Kapendam XII/Tpr Kolonel Inf, Aulia Fahmi Dalimunthe di Pontianak, Rabu.

Dikatakanya, untuk yang sudah mendaftar secara online melalui Website ad.recruitmen-tni.mil.id, maka segeralah lakukan daftar ulang. 

"Untuk wilayah Kalbar bisa melakukan daftar ulang di Ajendam XII/Tpr yang terletak di Jalan Adi Sucipto, Kecamatan Sungai Raya, Kubu Raya. Sedangkan untuk yang di wilayah Kalimantan Tengah di Ajenrem 102/Pjg Jalan Imam Bonjol No. 5 Palangka Raya," paparnya.

Lebih jauh di jelaskanya lagi, untuk seleksi tingkat daerah, validasi atau daftar ulang akan dilaksanakan pada tanggal 22 Juni sampai dengan 1 Juli 2020. Sedangkan pengecekan awal yang akan dilaksanakan di Sub Panda atau Subpandasus dilakukan pada tanggal 2 sampai dengan 12 Juli 2020.

Kemudian lanjutnya, untuk parade dan pengumuman akan dilakukan pada tanggal 13 Juli 2020. Untuk pemeriksaan atau uji tingkat Panda dilakukan pada tanggal 17 sampai dengan 23 Juli 2020. Selanjutnya untuk sidang Pantukhir tingkat Panda tanggal 24 Juli 2020. Semantara pengumuman tingkat Panda pada tanggal 25 Juli 2020.

Setelah itu akan ada seleksi di tingkat pusat. Untuk calon tiba di Akmil Magelang  akan dijadwalkan pada tanggal 4 Agustus 2020. 

Pemeriksaan atau uji tingkat Pusat pada tanggal 5 sampai dengan 19 Agustus 2020. Kemudian untuk sidang Pantukhir tingkat pusat dilaksanakan pada 24 Agustus 2020. 

"Untuk pengumuman tingkat pusat akan dilakukan pada tanggal 25 Agustus 2020. Untuk sidang Integratif TNI akan dilakukan pada tanggal 27 Agustus 2020. Dan sampai pada tahap pembukaan pendidikan bagi calon Akmil yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 September 2020. Untuk itu semua, persiapkan diri baik fisik maupun mental kalian agar dapat menjadi bagian calon Akmil 2020 ini," pungkasnya.

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020