Harapan besar masyarakat di Desa Babirah dan Bapinang Hilir, Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), terhadap adanya pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 1015/Spt yang sedang berlangsung di daerah itu.

"Karena percepatan pembangunan yang dilalukan Satgas TMMD di daerah kami ini, bisa sebagai tolak ukur dan sangat menunjang pembangunan di desa kami," kata Kepala Desa Babirah Julham Efendi, Minggu.

Ia mengatakan, pelaksanaan program TMMD ini menjadi contoh dan tolak ukur bagi warganya.

"Karena dalam membangun desa bukan semata-mata dana. Namun yang terpenting adalah kebersamaan dan memiliki jiwa gotong royong," katanya.

Sehingga ke depan lanjut Julham, masyarakatnya akan tetap menjaga budaya gotong royong yang di contohkan Satgas TMMD ini.

"Hal ini juga agar pembangunan di desa kami bisa lebih cepat, dan tidak berharap dana besar untuk pengerjaan. Dan kita bisa terus memupuk dan menerapkan gotong royong demi kebersamaan," katanya.


 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020