Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Barat Windy Prihastari berhasil meraih prestasi istimewa dalam Diklat Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat ll angkatan l tahun 2020.

"Alhamdulillah, prestasi ini menjadi bukti bahwa usaha memang tidak akan pernah mengkhianati hasil. Dari 40 peserta, saya mendapat peringkat ke empat dan pada 5 besar hanya dari Kalbar dan Jatim selebihnya dari Kementerian," kata Windy Prihastari yang menjadi peserta termuda yang mengikuti ujian dari 40 orang se-nusantara di Pontianak, Kamis.

Dijelaskan Windy bahwa saat ujian, yang ia persiapkan dimana menjadi seorang pemimpin yang dapat melakukan perubahan dengan inovasi daerah yang dimiliki.

"Bagaimana dinas yang kita pimpin lebih baik dan saya menyiapkan langkah strategi mendiagnosa OPD yang kita pimpin dengan melakukan pemetaan," katanya.

Setelah menyusun strategi, maka percepatan inovasi diperlukan termasuk komitmen eksternal dan internal yang harus solid.

"Termasuk juga kolaborasi di dalam Disporapar, dimana ada satu bidang pariwisata dan pemasaran karena destinasi harus selalu di pemasaran dipromosikan. Sehingga ditemukanlah brand 'Mbak Kepo' yang menjadi program saya memperkenalkan termasuk sosialisasi pariwisata dan olahraga di Kalbar," jelasnya.

Menurutnya, banyak harapan terutama terhadap Disporapar setelah ia meraih prestasi ini.

"Artinya hal ini menjadi semangat bahwa kita bisa ketika kita melakukan perubahan dan ada integritas begitu juga dengan Disporapar setelah menjalankan tupoksi meski tidak bisa sendiri semua harus bersinergi," katanya.

Dengan pencapaiannya ini dari Diklat tersebut ia berhak mengikuti diklat PKN I tanpa tes dan diundang sosialisasi di LAN RI.

Ia pun berharap langkah yang sudah dilakukan dijangka pendek panjang dan menengah ini membawa kebaikan terutama dalam seluruh program Disporapar kedepannya bagi Kalbar yang lebih baik. 

"Selalu bersinergi dengan stakehokder seperti Damri dan dinas terkait dan banyak paket wisata murah menjadikan pariwisata jauh berkembang kedepannya. Dan secara pribadi dengan meraih peringkat keempat ini harus menjadi motivasi saya dalam menambah kompetensi dan harus belajar lebih banyak lagi," kata Windy.

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020