Musyawarah cabang (Muscab) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang dilaksanakan secara serentak di Kalimantan Barat akan dibagi dalam dua zona, yang akan dipusat di Pontianak dan di Sanggau.

"Muscab dilaksanakan secara serentak pada Sabtu (13/3/2021) dan dibagi dalam dua zona," kata Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Kalimantan Barat Mulyadi Tawik, di Pontianak, Jumat.

Disampaikan Mulyadi, Muscab zona satu akan di ikuti oleh Kota Pontianak, Kota Singkawang, Kubu Raya, Mempawah, Singkawang, Bengkayang, Sambas, Kayong Utara dan Ketapang.

Sedangkan untuk, zona dua yaitu mulai dari Landak, Sanggau, Sekadau, Melawi, Sintang dan Kapuas Hulu.

Ia menyebutkan pelaksanaan Muscab tersebut merupakan amanah dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB untuk penataan struktur dan penyeragaman masa kepengurusan.

Dengan demikian, kata Mulyadi, dengan penyeragaman masa kepengurusan, partai tidak lagi disibukkan urusan struktur yang tiap waktu ada saja yang melaksanakan Muscab, dengan demikian partai akan lebih fokus dalam berkomunikasi dengan basis-basis pemilih dan menyapa masyarakat.

" Jadi tiap provinsi bersamaan pergantian masa kepengurusan sampai ke tingkat ranting nanti, setelah musyawarah, pengurus baru sudah benar-benar siap kerja menyapa masyarakat," kata dia.

Dikatakan Mulyadi, Muscab sebagai forum tertinggi di tingkat cabang akan memilih pengurus baru beserta personalia nya  untuk masa bakti selama lima tahun.

" Tentunya keputusan siapa jadi ketua sudah melalui tahapan penilaian dari DPP PKB, karena sebelum Muscab itu semua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) sudah di verifikasi mengenai kesiapan dan pelaksanaan mandat-mandat partai selama masa kepengurusan," kata Mulyadi.

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021