Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat menyediakan ruang tes khusus bagi peserta yang suhu badannya di atas 37,3 derajat Celcius saat Computer Assisted Test (CAT) Seleksi Keterampilan Dasar (SKD).
"Jadi nanti teknisnya yang suhu lebih dari 37,3 derajat Celcius, kita pisahkan kalau memang dapat rekomendasi dari tim kesehatan boleh mengikuti tes," kata Kepala Subbidang Pengadaan, Pengangkatan dan Pemberhentian BKPSDM Kabupaten Kayong Utara Fatarul Tandre saat dihubungi di Sukadana, Kamis.
Menurutnya, bagi peserta yang tidak diperbolehkan untuk mengikuti tes CAT pada tes SKD akan dijadwalkan ulang oleh panitia seleksi pada hari lainnya.
"Untuk ruang isolasi kita sudah siapkan 5 PC bagi peserta yang dinyatakan harus menggunakan ruangan khusus untuk melaksanakan tes,"jelasnya.
Tes SKD yang direncanakan pada 14 September 2021 mendatang akan dilaksanakan di gedung Balai Praja Sukadana dengan kapasitas ruangan 100 orang untuk satu kali tes.
"Kapasitas ruangan bisa menampung 100 PC, cuma ketersediaan PC kita untuk tes cuma 75, itu sudah termasuk cadangan 5, sama di ruang isolasi 5, jadi 65 yang ada saat ini,"tambahnya.
Ditambahkannya, sebanyak 350 orang yang lulus tes administrasi CPNS dan sebanyak 60 orang yang lulus P3K untuk wilayah Kabupaten Kayong Utara.
"Peserta yang mau ikut tes bawa KTP, kartu peserta, formulir deklarasi sehat, hasil swab / rapid, kartu vaksin untuk yang tes di pulau Jawa, Madura, Bali," kata dia.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021
"Jadi nanti teknisnya yang suhu lebih dari 37,3 derajat Celcius, kita pisahkan kalau memang dapat rekomendasi dari tim kesehatan boleh mengikuti tes," kata Kepala Subbidang Pengadaan, Pengangkatan dan Pemberhentian BKPSDM Kabupaten Kayong Utara Fatarul Tandre saat dihubungi di Sukadana, Kamis.
Menurutnya, bagi peserta yang tidak diperbolehkan untuk mengikuti tes CAT pada tes SKD akan dijadwalkan ulang oleh panitia seleksi pada hari lainnya.
"Untuk ruang isolasi kita sudah siapkan 5 PC bagi peserta yang dinyatakan harus menggunakan ruangan khusus untuk melaksanakan tes,"jelasnya.
Tes SKD yang direncanakan pada 14 September 2021 mendatang akan dilaksanakan di gedung Balai Praja Sukadana dengan kapasitas ruangan 100 orang untuk satu kali tes.
"Kapasitas ruangan bisa menampung 100 PC, cuma ketersediaan PC kita untuk tes cuma 75, itu sudah termasuk cadangan 5, sama di ruang isolasi 5, jadi 65 yang ada saat ini,"tambahnya.
Ditambahkannya, sebanyak 350 orang yang lulus tes administrasi CPNS dan sebanyak 60 orang yang lulus P3K untuk wilayah Kabupaten Kayong Utara.
"Peserta yang mau ikut tes bawa KTP, kartu peserta, formulir deklarasi sehat, hasil swab / rapid, kartu vaksin untuk yang tes di pulau Jawa, Madura, Bali," kata dia.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021