Bupati Sambas, Satono, menghadiri Pelantikan Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Sambas, dan Seminar Daerah bertajuk "Memperteguh Arah Gerak HMI dalam Menghadapi Tantangan Digitalisasi di Daerah Perbatasan" di Aula Kantor Bupati Sambas, Minggu (27/3/2022).

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh jajaran Forkopimda Sambas, Anggota DPRD Provinsi Kalbar, DPRD Kabupaten Sambas, Pengurus PB HMI Pusat, HMI Cabang se-Kalimantan Barat, Direktur Politeknik Negeri Sambas, Pengurus HMI Cabang Sambas, dan Kohati HMI Cabang Sambas.

"Saya mengucapkan selamat berkarya, selamat berbakti, dan selamat berjuang untuk Sambas Berkemajuan. HMI sudah berusia 75 tahun, berdiri 1947 dua tahun sejak Indonesia merdeka. Sudah tidak diragukan lagi, perjuangan HMI dalam mengisi pembangunan baik itu di daerah, sampai ke pusat," katanya.

Bupati Satono mengatakan, semangat perjuangan dan eksistensi HMI di Kabupaten Sambas harus tetap membara demi Sambas Berkemajuan. Sebab kata dia, para pejuang HMI di Kabupaten Sambas adalah penentu arah pembangunan ke depan.

"Harapan saya HMI tidak hanya sebatas dikukuhkan dan diseremonialkan, tapi lebih konkret melakukan perjuangan bersama Pemerintah Kabupaten Sambas," katanya.

Bupati Satono mengatakan, mahasiswa adalah agen perubahan bagi daerah, bagaimana mahasiswa bisa bersinergi, berkontribusi untuk membawa perubahan bagi daerah untuk percepatan pembangunan Kabupaten Sambas ke depan yang lebih baik dan Berkemajuan.

"Belajarlah dengan baik, jadilah pemuda dan pemudi yang berkarakter, HMI berbeda dengan mahasiswa lain, jangan hilangkan jati diri HMI, disetiap perjuangan dan pergerakan, di semua sisi dan semua lini. Itu yang penting," pungkasnya.

Pewarta: Dedi

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2022