Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada minggu 4 September 2022, GM Telkom Kalimantan Barat Tedi Rukmantara beserta jajaran Unit Enterprise Service Telkom Kalimantan Barat yang diwakili Oleh Account Manager dan Manager Enterprises berkunjung ke kantor PTPN XIII Pontianak.

Dalam kesempatan ini jajaran Telkom bertemu dengan SEVP Bussines Support PTPN 13 Bapak Moses Situmorang mewakili Direktur PTPN XIII - Rizal Damanik yang sedang dalam perjalanan dinas, pertemuan ini juga didampingi Mgr Project PTPN 13 Bapak Feryanto Situmorang selaku penanggung jawab operasional ERP yang sejak tahun 2016 telah bekerja sama dengan PT Telkom secara nasional.

Hari Pelanggan Nasional diperingati tidak saja sebagai wujud terimakasih dan apresiasi atas kerjasama yang telah terjalin baik antara Pelanggan dalam hal ini PTPN XIII dengan Telkom Kalimantan Barat, namun juga menjadi momen untuk mempererat hubungan antar BUMN sehingga tercipta sinergi BUMN demi Indonesia yang lebih kuat.

Bapak Moses Situmorang berpesan bahwa sinergi BUMN agar diperkuat sehingga Telkom dan PTPN XIII serta BUMN lain tidak hanya dapat bertahan di era Ekonomi Global dan era Digital ini namun juga bisa tumbuh positif , beliau juga menekankan pentingnya sinergi internal perusahaan untuk menjaga profitabilitas dan kinerja perusahaan utama "human touch" bahkan sampai level bawah di organisasi perusahaan.

Pewarta: Rilis

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2022