Konsul Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Kuching, Sarawak Malaysia menyambut baik pelayanan yang akan dilakukan oleh BKKBN untuk yang kedua kali terhadap para Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang ada di wilayah Sarawak Malaysia.

“Kami sangat menyambut baik kegiatan-kegiatan seperti ini, selain pelayanan alat kontrasepsi KB yang akan di lakukan menindak lanjuti kegiatan pelayanan KB tiga tahun lalu di terhadap para PMI di perusahaan sawit Ladang Ladung Semujah,” kata Pelaksana Fungsi Konsuler I KJRI Kuching, Budimansyah di lantai tiga ruang rapat Kantor JKRI Kuching, Jumat.

Budimansyah mengatakan kegiatan ini juga bisa disinergikan dengan kegiatan pelayanan dan sosialisasi lainnya seperti pelayanan paspor, sosialiasai OJK, termasuk upaya percepatan penurunan stunting atau gagal tumbuh dan lain sebagainya.

“Dan kami bersama BKKBN dan Ikatan Penulis Keluarga Berencana (IPKB) Kalbar, telah melakukan pertemuan untuk membicarakan rencana pelayanan KB serta melakukan sosialisasi yang bisa kita lakukan bersama antara KJRI Kuching, BKKBN, IPKB dan OJK dan pihak terkait lainnya,” ungkap Budi.

Sementara itu Pelaksana Tugas BKKBN Kalbar Muslimat, kepada KJRI Kuching menyampaikan kedatangan BKKBN dan IPKB Kalbar ke KJRI Kuching untuk  menindaklanjuti pelayanan pada PMI yang sudah dilakukan di 2020 lalu di Ladang Ladong, Simunjan.

"Beberapa tahun lalu itu para PMI di Ladang Ladong itu kami layani untuk bongkar pemasangan alat kontrasepsi KB yaitu dengan Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) seperti implan dan saat ini sudah perlu diganti atau di bongkar pasang ," katanya.

Muslimat menjelaskan, rencana di pelayanan ke dua ini, pihaknya akan membuka alat kontrasepsi yang terpasang. Kemudian memasang kembali dengan yang baru. Selain itu, pihaknya juga akan melakukan sosialisasi dalam upaya penurunan stunting pada PMI.

Dari hasil pertemuan dengan KJRI Kuching, Muslimat menilai pihak KJRI Kuching menyambut baik. “Tentunya, hasil koordinasi ini akan menjadi bahan laporan ke BKKBN pusat. Dan kita berharap kegiatan pelayanan kedua ini dapat berhasil kita laksanakan kembali bersama bersinergi dengan pihak-pihak terkait lainnya, tentu saja atas dukungan dari KJRI Kuching,” pungkas Muslimat.

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2022